BalapMotor.Net – GP Assen akhir pekan kemarin menjadi hasil yang buruk bagi Yamaha. Pasalnya tidak ada satu pun pembalap mereka yang berhasil mendapatkan poin.
Pemimpin klasemen Fabio Quartararo terjatuh dua kali dan gagal menyelesaikan balapan. Begitu juga rekan satu timnya Franco Morbidelli yang tidak finis. Hal yang sama juga didapat oleh Darryn Binder.
Hanya Andrea Dovizioso yang mampu melintasi garis finis. Akan tetapi di posisi ke-16. Dengan hasil tersebut, Yamaha mengulangi hasil buruk setelah 28 tahun. Tepatnya itu terjadi pada tahun 1994.
Dikutip dari gp-inside, Yamaha meninggalkan Belanda tanpa mencetak poin. Itu tidak terjadi di kelas utama sejak Grand Prix Jerman 1994, dimainkan di Hockenheimring. Semua pebalap Yamaha pernah mengalami kecelakaan saat itu.