BalapMotor.Net – Pembalap Grasstrack asal Banjarnegara, Dzaif Black Arkhan turut ambil bagian pada kejuaraan Trial Game Dirt putaran ketiga yang berlangsung di Purwokerto, Jawa Tengah.
Tak hanya sekedar tampil, namun pembalap yang mengusung tim Promaxindo MX ini berhasil menjadi juara di kategori campuran non seeded.
Ini merupakan pertama kalinya ia ambil bagian di Trial Game musim 2023. “Putaran pertama dan kedua tidak ikut mas, ini mumpung dekat saja dan ada support dari tim sehingga ikut tampil,” ungkap Siblack panggilannya.

Dari total empat heat yang dipertandingkan, Dzaif konsisten mencatat waktu yang bagus. Secara keseluruhan ia unggul 5 detik dari Aksa Farma asal Tulungagung.
“Ini menjadi juara pertama saya di Trial Game Dirt, sebelumnya tahun lalu sempat ikut di Temanggung, namun hanya di lima besar saja. Next seri di Magelang semoga bisa ikut lagi,” jelas Black yang hari minggunya langsung tampil di grasstrack Temanggung. Sipp!! (***)