BalapMotor.Net – Dengan digelarnya Suzuki Indonesia Challenge ( SIC ) part 2 yang digelar akhir pekan lalu ( 23/8 ) di sirkuit Sport Center Rumbai Kota Pekanbaru, Riau teryata memperlihatkan dengan jelas akan potensi dari para pembalap muda di pulau Sumatera. Ajang pencarian bakat balap yang di tahun 2015 ini sudah digelar di Cibinong, Jawa Barat kini di Pekanbaru 5 pembalap yang terbagi dari 3 di kelas FU150 dan 2 dari Young Start bakalan dikirim ke babak final di sirkuit Sentul pada bulan Desember mendatang.
Jefri Tosema, Robi Riswandi dan Kevin Ariandra dari kelas FU 150 serta Riyan Pratama dan Ananda Mugti dari kelas Young Star merupakan 5 pembalap muda yang berhak melaju ke babak final nanti bakalan bertemu dengan para finalis dari seleksi di kota-kota lainya. Ke-5 pembalap berbakat ini tentu saja tidak dengan mudah untuk bisa mendapatkan tiket menuju Grand Final. Mereka harus bersaing dengan total 60 peserta di kelas FU150 dan 20 di kelas Young Star yang itu juga sudah diseleksi terlebih dahulu.
“Potensi anak muda di Sumatera terlihat sangat baik dan kami ingin karir balap mereka lebih terarah melalui Suzuki Indonesia Challenge season 2 yang kami selenggarakan. Selain itu kami sangat bangga Suzuki Indonesia Challenge menjadi pionir event balap motor resmi yang menggunakan fasilitas sport center Rumbai, Pekanbaru ini.” tutur Giri S Triatmojo selaku Strategic & Planing 2W Dept Head PT. Suzuki Indomobil Sales.
Dan setelah seri Sumatera ini, akhir pekan ini (30/8) giliran kota Surabaya di Jawa Timur yang bakalan jadi saksi pemlihan gelaran ini. [ SIS,Luvo,Dino ]