Sosok Mekanik Lokal Rasa Pabrikan Yang Bawa Aditya Anugrah Acak-Acak Pemula Jawa

Aditya Anugrah Mengacak2 Pemula Jawa
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Masih ingat akan Aditya Anugrah pembalap asal Padang, Sumatera Barat yang mengacak-acak pemula region 2 Jawa di Motoprix Jogja akhir pekan lalu. Nah dibalik itu ternyata ada seorang mekanik yang bisa dikatakan mekanik lokal rasa pabrikan.

Rahardian Setiadi atau sering dipanggil K-cil, mekanik asal Madiun yang menangani kuda besi Yamaha Jupiter Z dari tim Waloja K-Cil Madiun yang mengantarkan Aditya bisa bersaing di barisan depan pemula Jawa. Aditya Anugrah memang punya skill yang istimewa, pembalap yang jadi pimpinan klasemen di Motoprix Sumatera ini tentu saja bakalan sulit bersaing jika kuda besi yang dipacunya tidak bisa membantu dia untuk melawan para jawara pemula jawa.

NHKhelm
Sosok mekanik lokal rasa pabrikan Rahardian K-cil
Sosok mekanik lokal rasa pabrikan Rahardian K-cil

Membahas soal mekaniknya, K-cil yang masih berumur 28 tahun ini memulai karier di dunia mekanik pada 2008. K-Cil juga dikenal sebagai mekanik balap bebek 4 tak dan matic dari tim K-Ijo TYB Nganjuk yang dikomadoi oleh Angga K-Ijo.Sejak tahun lalu K-cil memang sudah menjadi mekanik dari tim Waloja Kheevalindo untuk balap di kejurda Jawa Timur, dan di Motoprix Jogja kemarin, berkat dukungan Angga K-Ijo yang juga teman dekat dari bos tim Kheevalindo akhirnya mencoba peruntukan untuk balap di Motoprix dengan mengundang Aditya Anugrah sebagai pembalapnya.

Aditya Anugrah naik podium 3 di MP4 Motoprix Jogja
Aditya Anugrah naik podium 3 di MP4 Motoprix Jogja

” Awalnya kita hanya ingin mencoba motor kita yang biasa buat turun di kejurdaan untuk diturunkan di Motoprx, target sebenarnya sih masuk 10 besar namun hasilnya sangat mengejutkan kita dengan Aditya Anugrah bisa tercepat di QTT MP3 dan naik podium ketiga di MP4.Kedepanya saya akan mencoba meriset lagi dan semoga juga tahun depan bisa turun penuh di Motoprix. ” tutur Rahardian K-cil yang bisa dihubungi lewat kontak BB 323B6C99.

Kita tunggu kejutan selanjutnya, dan dengan ini apakah kira-kira K-Ijo bakalan pindah haluan ke ajang Road Race. Pokoknya kita tunggu saja kabar selanjutnya. [ luvo ]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakPerang Motoprix Bakalan Lanjut Di Serang Akhir Pekan Ini, Desain Trek Sama Seperti Tahun Lalu
Artikulli tjetërMotoprix 2015 : Riset Injeksi ART Jogja Mulai Ketemu, Tunggu Perlawananya
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013