Shuhei Nakamoto Bergabung Dengan Dorna Dan Jadi Penasihat Khusus

Shuhei Nakamoto Bergabung Dengan Dorna Dan Jadi Penasihat Khusus
Nakamoto gabung ke Dorna jadi penasihat khusus | Foto: Crash
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Mantan Wakil Presiden HRC Shuhei Nakamoto bergabung dengan Dorna Sports, disana ia menjabat sebagai penasihat khusus. Nakamoto yang pensiun dari HRC pada akhir tahun lalu, memutuskan untuk bergabung jadi salah satu petinggi di Dorna.

Shuhei Nakamotor akan memiliki peran dlaam pengelolaan dan organisasi departemen Talent Promotion perusahaan bersama dengan pencari bakat Alberto Puig yang akan mencari bakat-bakat muda balap motor di Asia Talent Cup, British Talent Cup and the European Talent Cup. Shuhei Nakamoto bakal mendukung para pembalap Asia, untuk memberikan wawasan dan pengalamannya kepada para pembalap masa depan.

NHKhelm

Karier Nakamoto bersama dengan Honda dimulai sebagai perancang sasis, dari roda dua ke roda empat, sebelum akhirnya memutuskan untuk kembali ke HRC menjadi salah satu petinggi untuk kejuaraan MotoGP pada tahun 2009.

Sebagai Wakil Presiden HRC dan memiliki peran penting dalam pengembangan mesin serta bagian teknis, membuat Honda di MotoGPera Nakamoto alami masa kejayaan. Empat gelar juara dunia untuk pembalap dan lima gelar juara pabrikan diraihnya selama kurun waktu delapan tahun.

“Merupakan suatu kehormatan bagi kami menyambut Shuhei Nakamoto menjadi bagian dari Dorna. Pengalaman dan kesuksesanya tak tertandingi dan dia akan jadi aset berharga bagi perusahaan dan visi kami. Kami bangga bisa bekerja sama dengannya dan berharap bisa mendapatkan pengalamannya untuk Dorna dan masa depan kita,” kata Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna Sports. [Deni]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakAngel Nieto Meninggal Dunia, Rossi dan Marquez Bercerita Tentang Kedekatan Dengan Sang Legenda
Artikulli tjetërDuo Yamaha Movistar Gunakan Sasis 2016 Pada FP MotoGP Brno, Ada Apa?
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.