BalapMotor.Net – Setelah tim asal Belgia yaitu Marc VDS menyatakan mundur dari gelaran balap MotoE musim 2021, ada satu tim lagi yang juga menyatakan untuk tidak berpartisipasi pada balapan motor listrik ini.
Tim tersebut adalah tim LCR Racing. Tim milik Lucio Cecchinello ini memilih mundur karena kedua pembalapnya yaitu Niccolo Canepa dan Xavier Simeon memilih untuk fokus pada balapan lain.
Adanya bentrok jadwal dengan balapan yang diikuti juga oleh kedua pembalap tersebut tentunya membuat keduanya harus memilih. Hal ini juga sama seperti tim Marc VDS yang ditinggalkan oleh Mike Di Meglio.
“Kami ingin berterima kasih kepada mereka berdua atas kerja keras mereka selama setahun terakhi dan mendoakan yang terbaik bagi mereka. Kami akan merindukannya,” begitulah pengumuman resmi dari tim LCR lewat sosial media mereka.
“Sayangnya saya tidak bisa ambil bagian di MotoE World Championship tahun ini karena ada tumpang tindih antara dua kejuaraan. Kami mencoba segalanya untuk melanjutkan tahun ketiga bersama tim LCR-E, tapi sayangnya tidak ada solusi.” Ujar Niccolo Canepa.