Sepatu Balap Speed & Wolves Bisa Jadi Pilihan Menarik Nih, Sudah Teregistrasi IMI

Sepatu balap Speed dan Wolves bisa jadi pilihan nih
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Bagi para rider yang sedang mencari boot atau sepatu balap untuk road race, merk Speed dan juga Wolves bisa jadi pilihan kalian nih.

Dua merk sepatu balap import ini sendiri bukanlah merk baru, jadi soal kualitasnya sudah terbukti kualitasnya gaes. Sepatu balap Speed dan Wolves JG sudah dikenal di seluruh dunia gaes. Tentunya karena kualitas dan juga harganya yang bersaing gaes.

NHKhelm

Nah, di Indonesia sendiri, balap mania bisa memperoleh sepatu balap Speed dan juga Wolves yang terbuat dari kulit serta tambahan pelindung yang bikin semakin safety ini di Erzhet Motorspory Yogyakarta. Jadi Erzhet sendiri merupakan distributor resmi sepatu balap Speed dan Wolves.

Sepatu Balap Wolves

Mengenai ukuran yang tersedia serta harganya sendiri, Pidu dari Erzhet Motorsport memberikan bocorannya. “Untuk sepatu balap Speed tersedia ukuran 38-42 dan harga jualnya adalah 3,5 juta. Merk ini sudah teregistrasi IMI, jadi aman dipakai kejurnas,” terang Pidu saat diwawancarai penulis.

“Untuk merk Wolves sendiri ukurannya tersedia juga mulai dari 38 sampai dengan 42. Untuk harganya 4,5 juta. Merk ini juga sudah teregistrasi di IMI,”tambah Pidu.

Sepatu Balap Speed

Perlu diketahui juga bahwa Erzhet Motorsport sendiri bukanlah pemain baru juga di balap gaes. Erzhet juga memproduksi wearpack serta perlengkapan balap lainnya. Merk Erzhet juga sudah teregistrasi IMI.

Nah, buat yang penasaran dan pengen kepoin lebih lagi, boleh nih datang langsung ke markasnya Erzhet Motorsport yang berada di Jl Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY (Stadion Maguwoharjo ke arah Timur, utara jalan sebelum patung elang Jawa). Kalian juga bisa kontak di nomor (08122737152). (**)

Erzhet, XPD, Wolves dan Speed sudah teregistrasi IMI
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakDesa Bendosari Jadi Lokasi Diskusi Ringan Berantas Hoax di Era Digital “ESG Mission, Engaging For The Future”
Artikulli tjetërPerjuangan Mario Aji di Moto2 Mulai Berbuah Hasil Positif
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013