Semangat Elvaro Wibisono, Seminggu Pasca Operasi Ngotot Gaspol!

Semangat Elvaro Wibisono, Seminggu Pasca Operasi Ngotot Gaspol!
Elvaro Wibisono #84
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Elvaro Wiboso, bocah kecil berusia 8 tahun nekat tampil dalam Final series Kejuaraan Nasional Powertrack 2019 yang berlangsung di Wonosari, Gunung Kidul akhir pekan kemarin (30 November).

Kenapa disebut nekat? Pasalnya petarung SE50cc ini baru saja menjalani operasi akibat patah pada bagian bahunya seminggu sebelum balapan. Masih dalam masa recovery tapi ngotot balap.

NHKhelm

Yah, semangat juang dari Elvaro yang begitu tinggi. Sang ayah pun sudah melarang, tapi Elvaro tetap bertekad untuk hadir dan menyelesaikan balap SE50cc di tahun 2019 ini. Tahun depan Elvaro sendiri akan naik kelas SE65cc.

Indiel Series 2019: Double Winner SE50, Pembuktian Daya Juang Elvaro Wibisono!
Elvaro Wibisono

“Sebetulnya kita sebagai orang tua pun melarangnya untuk balap dulu karena baru seminggu pasca operasi & belum membaik, tapi si anak sendiri begitu ambisius ingin tampil di Final Powertrack,” ungkap Hendra Wibisono, ayah dari Elvaro.

“Kami sebagai tutor pun juga was-was tapi Elvaro ingin main ya saya ijinkan, dengan catatan harus ada pengawasan lebih extra. Anak ini luar biasa tak ada trauma sama sekali,” bilang Deny Orlando, mentor dari Elvaro.

Denny Orlando bersama Irwan Ardiansyah

Meskipun tampil dengan kondisi yang jauh dari fit, akan tetapi Elvaro membuktikan dirinya dengan finis di podium 3 (moto1) serta podium 4 (moto2). Luar biasa Elvaro!! Waktunya pemulihan total ya sebelum gaspol di 2020…. | Yugo

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakSepak Terjang Azlan Shah Kamaruzaman, Penunggang BMW Juara Asia 1000cc!
Artikulli tjetërARRC 2020: Muklada Pindah Super Sport 600cc?