Semakin Eksis di Podium Juara! Juni AS Ingin Sering Balap Luar Daerah

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Juni Adam Sambodo, akrab disapa Juni AS merupakan salah satu pembalap ex-rider yang kerap meraih prestasi. Ia langganan juara di event Jawa Timur. Namanya hampir tak pernah lepas dari podium.

Asal tanpa trouble atau insiden saja, Juni AS biasanya selalu bertarung di barisan depan. Nah, terbaru ia juga merebut gelar juara di kelas supporting Kejurnas Motoprix Seri 3 yang berlangsung di sirkuit Mijen, Semarang.

NHKhelm
Aksi Juni AS di Motoprix Semarang

Kali ini, persiapan bisa dibilang sangat dadakan. Ia tampil dengan tim dan motor baru. Adaptasi singkat bukan kendala bagi Juni AS untuk berprestasi. Podium 1 dan 3 ia persembahkan kepada squad “73 Privater”.

Awalnya gak ada niatan balap di Motoprix Mijen ini mas, karena tim saya di Jatim memang sedang fokus di kelas Kejurnas. Tapi kemudian ada tawaran dari 73 Privater Ciamis, yaudah gaspol aja,” ungkap Juni AS.

FizR 73 Privater

Ia pun mengakui kalau balapan di Mijen ini baru dua kali. “Pertama ikut LFN podium kedua, sekarang Alhamdulillah bisa juara di kelas 116cc dan podium ketiga di kelas 125cc. Karena tadi sempat trouble tapi bersyukur bisa finis,” imbuhnya.

Jawara Ex-Rider 116cc

Lebih lanjut, pembalap berusia 46 tahun yang yang pensiun di tahun 2013 lalu itu ingin sering-sering balapan di luar daerah. Seperti Jawa Tengah maupun Jawa Barat dimana pertarungan ex-rider ini memang cukup ramai.

Kalau ada kesempatan dan tim yang menawari, pastinya dengan senang hati. Jadi biar tidak main di Jatim terus dan bisa bersilaturahmi serta bernostalgia dengan banyak Ex-rider dari berbagai daerah,” ujar Juni yang pernah membela tim Honda Aris Putra dan Suzuki Jatim Kediri itu. (***)

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakPimpin Klasemen, Kenzie Akbar Sangat Berpeluang Juara Umum FIM MiniGP Indonesia 2024
Artikulli tjetërToprak Tak Tertandingi di Hari Pertama WorldSBK Portugal