BalapMotor.Net – Pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi telah menjajal chasis baru pada tes yang dilakukan usai MotoGP Catalunya pada hari senin lalu. Juara dunia sembilan kali menegaskan baha chasis baru lebih baik.
Valentino Rossi juga mengatakan chasis baru yang terpasang pada Yamaha YZR-M1 kali ini jauh lebih membuatnya merasa nyaman ketimbang selama akhir pekan lalu saat balapan. Selama akhir pekan lalu, Rossi mengeluhkan sulitnya ia melaju cepat saat masuk dan keluar tikungan, mengalami spin yang begitu buruk dan hingga harus rela finish kedelapan.
“Awalnya saya selalu alami kesulitan di atas motor ini, saat masuk tikungan. Saya tak pernah merasakan nyaman. Jadi hari ini kami memutuskan untuk menjajal chasis berbeda. Yamaha selalu fokus pada sektor ini, dan hasilnya lebih baik. Saya suka, saya lebih memilih motor seperti ini karena lebih mudah dan cocok dengan gaya membalap saya,” kata Rossi.
Meski Rossi juga harus kembali menjajal chasis baru saat tes kemarin, namun Rossi tampak merasa cukup puas atas perubahan yang dilakukan Yamaha dan optimis untuk hadapi balapan di TT Assen yang akan berlangsung pada 23-24 Juni mendatang.
“Boleh dibilang, motor kini terasa lebih baik saat hadapi tikungan. Jadi saya bisa mengendarai motor dengan menyenangkan, saya mampu keluar-masuk tikungan lebih cepat, ini sangat asyik dikendalikan. Namun, masih ada beberap masalah seperti tekanan pada ban belakang yang cukup banyak. Kami akan terus memperbaikinya,” tambah Valentino Rossi. [Deni]