BalapMotor.Net – Valentino Rossi sudah jalani operasi pada cederanya, dan tim dokter memperkirakan butuh waktu 30-40 hari untuk masa pemulihan. Tim dokter memprediksikan bahwa tak cukup cepat untuk masa pemulihan pasca operasi, mengingat cederanya cukup serius.
Rossi sudah jalani operasi pada (01/09), dinihari waktu setempat. Operasi berjalan kurang lebih selama satu jam. Dr. Raffaele Pascarella yang menangani operasi Valentino Rossi, mengatakan kalau operasinya berjalan “sangat sukses”.
“Pertama saua ingin mengatakan kalau Valentino kini baik-baik saja dan ini adalah hal yang paling penting bagi kita semua. Saya pikir dia (Rossi) perlu beristirahat selama 30 sampai 40 hari pasca operasi, setelah lakukan operasi kami akan melakukan evaluasi beberapa minggu ke depan, bagaimana tindakan selanjutnya,” kata Dr. Raffaele Pascarella pada konferensi Jumat.
Dengan kondisi yang mengharuskan Rossi beristirahat sampai 40 hari ke depan, disinyalir bakal absen di dua seri selanjutnya, di Misano dan Aragon, dan kemungkinan Rossi baru akan bisa kembali balapan di Motegi pada 15 Oktober mendatang, hingga akhir musim.
Cedera yang di dapatkan oleh Rosi hampir sama seperti di Mugello pada 2010 silam, namun Dr. Pascarella mengatakan bahwa hal itu tidak berpengaruh dengan cederanya saat ini, meskipun jarak patah tulang yang di derita saat ini posisinya “sangat dekat” dengan yang dulu ia alami. “Ini bukanlah hal yang buruk, meskipun cederanya pada kaki yang sama, tetapi penangan medisnya tentu berbeda,” tambahnya.
The Doctor yang saat ini berada di urutan keempat klasemen sementara MotoGP 2017, sedang bersaing dalam perebutan gelar juara dunia kelimanya, namun bisakah Rossi mengejar defisit 26 poin dari Andrea Dovizioso saat kondisinya harus absen di dua seri? [Deni]