BalapMotor.Net – Valentino Rossi merasa beruntung terhindar dari cedera setelah terjatuh saat sesi Sabtu pagi di MotoGP Aragon. Pembalap Italia ini mampu kembali melanjutkan sesi kualifikasi, namun waktu menghambatnya untuk itu, akhirnya membuat Rossi tak mampu lolos dari urutan keenam, setelah sempat menjadi yang tercepat di belakang Marc Marquez saat sesi latihan terakhir.
“Kami memiliki hari yang cukup sulit, kami memiliki banyak pekerjaan sekarang, apalagi dengan ban belakang yang baru saya telah melakukan banyak kesalahan, yang membuat saya terjatuh,” kata Rossi.
“Ini bukan jadi awal yang fantastis. Tetapi saya beruntung dan mengucapkan terima kasih kepada Dainese untuk airbag, yang menyelamatkan bahu saya. Ini kecelakaan yang cukup berbahaya, bila tak memiliki masalah fisik usai kecelakaan seperti itu sudah ok, tetapi di sisi lain, kami akhirnya kehilangan banyak waktu. Saya kecewa harus memulai balapan dari baris kedua, saya berharap bisa berbuat lebih baik,” tambah Vale.
“Sekarang kami harus menunggu dan melihat kondisi besok, memutuskan ban yang tepat dan mencoba untuk membuat balapan yang baik. Dalam latihan bebas saya tidak begitu buruk dengan ban keras, saya berada di tempat kedua. Jadi ini cukup baik, tetapi kami perlu bekerja untuk mencoba meningkatkan kecepatan terutama mencoba untuk menjadi cepat sejak awal,” katanya.
Lebih lagi Valentino Rossi menganggap bahwa akan sulit untuk mengalahkan dominasi Marc Marquez, apalagi ini merupakan kandangnya sendiri. Marquez dianggap telah memiliki kecepatan terbaik dan berhasil memulai balapan dari posisi pole. Marc Marquez juga sedang dalam performa terbaiknya, dengan ini tentu akan menjadi lebih sulit lagi untuk dapat menjegal langkahnya di Aragon.
Honda telah menjadi kuat di paruh kedua ini, apalagi di Aragon Honda memiliki catatan yang bagus, mereka juga telah meningkat performanya dalam tiga balapan terakhir, dimana Crutchlow dan Pedrosa berhasil menjadi pemenang. Jika Marquez terus tampil garang, maka Rossi pun akan sulit untuk menyalipnya. (Deni)