Rookie Honda, Iker Lecuona Pede Lebih Baik dari Seniornya

Iker Lecuona (WorldSBK)
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah tidak mendapat tempat di MotoGP, Iker Lecuona memutuskan untuk menerima tawaran Honda Racing Corporation (HRC) untuk bergabung di squad Superbike mereka. Bersama Xavi Vierge, Iker diplot menggantikan Alvaro Bautista dan Leon Haslam.

Duo jagoan muda akan menjadi andalan Team HRC untuk bertempur dengan Honda CBR1000RR-R fireblade. Adaptasi pun sudah berjalan lancar sejak akhir tahun lalu hingga beberapa hari yang lalu mereka menjalani tes pribadi di sirkuit Portimao.

NHKhelm

Berasal dari MotoGP, tenaga Honda bukan masalah bagi saya. Saya tahu cara bekerja dengan elektronik, tetapi masih banyak yang harus kami lakukan. Rem mesin bagi saya kurang penting daripada pengiriman tenaga,” jelas Iker Lecuona dilansir dari corsedimoto.

Mantan penunggang KTM RC-16 itu pun mempunyai keyakinan bisa lebih baik dari pada seniornya yang sama-sama berasal dari Spanyol, Alvaro Bautista. Dua tahun di Honda, Bautista hanya sanggup memberikan tiga podium. Dia kesulitan dan tidak menemukan ritme yang pas dengan motor.

Ini kasus Alvaro yang pindah dari Ducati ke Honda, kami tidak bisa membanding-bandingkan. Mungkin butuh waktu lebih lama untuk memahami apa yang dia keluhkan, tapi saat ini saya tidak punya masalah besar dengan motornya,” ungkap Iker Lecuona yang siap memberikan kejutan pada debutnya di WorldSBK.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakDapat Support Beberapa Sponsor Baru Termasuk VND Racing, Yamaha Aditama Semakin Optimis
Artikulli tjetërEca Sabana Terdepan! Konsistensi Juara Bersama Sapi Edan