BalapMotor.Net – Balap malam tahun baru yang digelar oleh Venture Sport Club (VSC) di sirkuit Stadion Mandala Krida Yogyakarta memang sebuah balapan legenda.Balapan yang diprakarsai oleh H. Najib M Saleh selaku komandan dari VSC ini di tahun baru 2016 merupakan gelaran ke-16 kalinya.
Balapan ini memang sudah bisa dikatakan menjadi ikon dari Yogyakarta. Jadi para penggemar balap motor yang ingin merayakan malam pergantian tahun bisa ke Yogyakarta sekaligus melihat aksi para pembalap. ” Ini balap tahun baru yang ke-16 kalinya kita gelar, dan kedepanya akan tetap digelar.” tutur H. Najib M Saleh.
Dan di malam tahun baru 2016, VSC Old & New Year Nite Race 2016 ternyata jumlah pesertanya membeludak. Jika di beberapa tahun kebelakang terjadi penurunan jumlah peserta, di tahun baru 2016 ini jumlahnya mencapai 400an starter.Dan yang sangat berbeda disini adalah datangnya para peserta dari wilayah Jawa bagian barat. Mereka kebanyakan turun dikelas matic.
Selain itu balap malam tahun baru di Yogyakarta ini juga dijadikan tempat persiapan menuju musim balap 2016. Ada beberapa tim yang mencoba pasukan barunya di 2016 di event ini. Contohnya tim Kawahara Racing Arya 117 Motorsport dan Fays Racing Team. Kedua tim privateer ini tahun depan akan berlaga di event nasional, dan kedua tim ini juga telah melakukan perubahan formasi pembalap.
” Kita turun disini dengan pembalap baru yang akan kita turunkan di musim balap 2016. Ada Rio Andrian yang turun di kelas Pemula B dan M. Ilham Buldog yang turun di kelas pemula.Sedangkan pembalap seeded kita yaitu Hafid JW tidak bisa mengikuti event ini.” tutur Martin CP selaku punggawa dari tim Kawahara Racing Arya 117 Motorsport ini.
” Suatu ajang yang sangat ditunggu oleh pecinta balap Indonesia. Disini bisa menjadi acuan bagi tim untuk menjajal setingan dan pembalap baru. Jadi semoga balap malam tahun baru di Yogyakarta masih akan terus lanjut lagi. ” tutur Faisal Mauluddin selaku owner dari tim Fays Racing Team tim asal Tasikmalaya yang akan memakai jasa Irvan Riyadloh dan Felix PD di musim balap 2016.
Namun dengan membeludaknya jumlah starter ternyata membuat balapan kali ini haus molor. Balapan baru kelar di pagi harinya. ” Mata sepet mas, tapi tetap gas terus pokoknya. ” tutur M. Erfin Firmanyah yang di 2016 akan bernaung di tim Yamaha Trijaya. [ RR ] foto : Iki