BalapMotor.Net – Dominasi Rizal Feriyadi pada kelas MP3 Motorprix Region 4 Kalimantan musim ini memang sangatlah terlihat. Bahkan pembalap dari tim V3 BKS Racing Team Samarinda ini hampir mengumpulkan poin penuh pada semua putaran. Sayangnya pada putaran 5 di Singkawang, Rizal Feriyadi gagal finish.
Dengan mudahnya pembalap berusia 17 tahun ini menjadi juara region MP3 Motorprix Kalimantan 2017. Gelar tersebut bahkan sudah dikuncinya setelah memenangkan race MP3 pada putaran ke-6 yang berlangsung di sirkuit Bumi Rahayu, Bulungan Kaltara.
“Alhamdulillah akhirnya saya bisa dapat gelar juara region MP3. Terima kasih kepada seluruh kru tim V3 BKS yang sudah berjuang maksimal sehingga saya bisa tampil maksimal,”ungkap Rizal Feriyadi atau yang sering dipanggil dengan nama Feri Jumafo ini.
Rizal sebenarnya juga tampil maksimal pada kelas MP4, beberapa kali pembalap asli Samarinda ini mampu menjadi juara pada kelas ini. Namun perolehan poinnya masih kalah dengan pembalap asal tim SART IKM 4B yaitu Hendra Eenk.
Uniknya juga, Rizal memacu kuda besi yang berbeda pada dua kelas yang diikutinya. Pada kelas MP3, Rizal memacu Honda Sonic garapan Kupret Pride, sementara itu pada kelas MP4 memacu Yamaha Z1 garapan MBKW2 Jogja.
Menjadi juara region kelas MP3, ternyata Rizal belum tau apakah di musim depan naik seeded atau tetap balap di kelas pemula. Jebolan Suzuki Asian Challenge (SAC) 2016 ini masih menunggu keputusan dari bos timnya.
“Saya belum tau apakah masih balap di pemula atau naik seeded di musim depan. Masih menunggu keputusan bos kalau itu.” ujar Rizal Feriyadi yang style balapnya terkenal mirip sang gurunya yaitu Fitriansyah Kete ini, Selamat Rizal terus berprestasi dan #JadilahJuara. | Luvo/Shail