BalapMotor.Net – Setelah sebelumnya Wakil Ketua Bidang Olahraga Balap Motor PP IMI, Medya Saputra membuat status tentang batalnya gelaran Kejurnas baik Oneprix maupun IMS, kali ini pihak PT Oneprix Motorsport Manajemen (OMM) juga telah memutuskan bahwa gelaran tersebut untuk musim 2020 dibatalkan.
Dalam surat edaran dari OMM yang ditujukan untuk para peserta gelaran Oneprix 2020.Dalam surat yang ditandatangani oleh Imam Sulisto selaku Direktur OMM, memberitahukan alasan pembatalan tersebut.
Tentu saja Pandemi Covid-19 yang juga belum usai menjadi alasan mengapa gelaran ini ditunda hingga akhirnya kini resmi dibatalkan. “Sesuai dengan perkembangan kondisi Pandemi Covid-19 dan arahan kebijakan pemerintah, kami dengan berat hati memutuskan untuk meniadakan gelaran Kejurnas Oneprix-IMC 2020.”
Sebelum resmi dibatalkan, sempat beredar akan digelar Oneprix tetapi dengan “tanpa” live di televisi. Tetapi kini sudah fix bahwa Kejurnas Oneprix telah dibatalkan dan kita tunggu saja untuk musim 2021 semoga gelaran balap di Indonesia lancar jaya.