BalapMotor.Net – Pertarungan seru tersaji dalam Race 1 Red Bull MotoGP Rookies Cup putaran ketiga yang berlangsung di sirkuit Mugello, Italia (sabtu, 29 Mei). Drama sepanjang balapan menjadi tontonan yang begitu mendebarkan.
Silih berganti posisi sudah menjadi ciri khas balapan tersebut. Untuk sang juara kali ini menjadi milik pembalap Jepang, Taiyo Furusato. Podium kedua diraih David Munoz (Spanyol) dan Diogo Moreira (Brazil) melengkapi podium tiga.
Sementara pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji akrab dipanggil Mario SA juga tampil bagus meskipun kurang beruntung. Hampir sepanjang balapan Mario berada di posisi 10 besar. Namun bocah asal Magetan ini menggebrak pada saat last lap.
Hingga 2 tikungan terakhir Mario masih di posisi ketiga. Podium didepan mata namun di tikungan terakhir Mario tersenggol pembalap lain sehingga sedikit melebar. Mario sendiri harus puas finis di posisi ke-7.
Tapi pada last lap tadi ternyata Mario terkena track limits atau melewati batas trek sehingga posisinya turun satu peringkat menjadi ke-8. Mario saat ini berada di posisi ke-10 klasemen sementara dengan 36 poin.
Semoga Race 2 minggu besok Mario Aji bisa tampil lebih baik dan mampu menggapai podium. Tetap semangat!!