Pulang Kampung ke Cervera, Marc Marquez Rayakan Pesta Gelar Juara Dunia Bersama Fans

pulang-kampung-ke-cervera-marc-marquez-rayakan-pesta-gelar-juara-dunia-bersama-fans
Kemeriahan pesta perayaan gelar juara dunia Marc Marquez di Cervera | Foto: Crash
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Marc Marquez pulang kampung dan merayakan pesta gelar juara dunianya bersama fans di Cervera. Terasa spesial di musim ini, karena ia juga turut membantu tim dan pabrikan untuk meraih gelar juara, artinya pada MotoGP 2018, Marc Marquez hadirkan tiga gelar juara dunia sekaligus.

Penampilan Marc Marquez di paruh kedua MotoGP musim ini memang luar biasa, bahkan gelar juara dunia ia kukuhkan saat balapan masih menyisakan empat seri lagi. Usai MotoGP Malaysia, Marquez hadiri acara di EICMA yang berlangsung di Milan bersama para pembalap dibawah naungan HRC. Setelah itu, ia pulang menuju kota kelahirannya di Cervera untuk merayakan pesta yang meraih.

NHKhelm

“Kami telah memenangkan tujuh gelar juara dunia, meskipun tampak sangat banyak, tapi kami mampu meraih itu semua dalam waktu yang singkat. Saya hidup dalam mimpi, jadi kami harus menikmatinya selagi itu berlangsung,” ucap Marc Marquez.

“Titel seperti bensin yang memaksa tubuh dan harapan saya untuk bisa meraih gelar ketujuh ini. Ini sama seperti yang saya lakukan pertama kali, maka dari itu terasa spesial. Jadi, tidak ada pikiran musim depan saya tidak akan pergi dengan antusiasme yang sama seperti ini,” tambahnya.

Marquez mempertahankan tradisi melangsungkan pesta perayaan gelar juara dunianya di Cervera. The Baby Alien bersama keluarga juga para awak Repsol Honda di arak keliling kota, kemudian acara di akhiri dengan pidato ucapan terima kasih Marc Marquez di depan para fans yang hadir.

“Tidak diragukan lagi, hal yang paling istimewa adalah dapat merayakannya dengan tim dan fans seperti yang kami lakukan hari ini. Ini sangat penting, karena ketika kami menang semua menikmatinya, ketika kami kalah mereka yang hadir hari ini di Cervera tidak pernah pergi. Bertemu dengan fans, menikmati apa yang sudah kami raih sampai saat ini adalah sesuatu yang luar biasa dan ini hal terpenting,” papar The Baby Alien. [DK]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHasil Final Kawahara IRC Indonesia Drag Bike Championship 2018 Wonosari
Artikulli tjetërBMW Berikan Support Penuh Kepada Shaun Muir Racing Musim Depan, Tom Sykes dan Reiterberger Jadi Pembalapnya
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.