BalapMotor.Net – Francesco Bagnaia kehilangan nomor start “1” setelah Grand Prix Catalunya. Pembalap Italia itu pun sudah mengaplikasi nomor 63 lagi saat tes mesin baru Desmosedici GP25 di Barcelona.
Nah, pacuan baru yang akan dipakai pada musim depan itu nampaknya cukup memuaskan bagi Pecco. Ia menilai level GP25 sudah sangat baik, tinggal pengembangan lagi agar lebih sempurna.
“Ini adalah hari yang positif karena kami menguji segala sesuatu yang perlu diuji dan yang terpenting, menjadi jelas apa yang harus dikonsentrasikan oleh para insinyur di musim dingin,” kata Bagnaia dilansir dari gp-inside.
“Selain itu, Marc dan saya memiliki perasaan yang sama dan tidak diragukan lagi hal itu membuat perbedaan dalam hal pekerjaan. Saya senang karena ketika motor baru dimulai dengan level yang bagus, selalu positif, artinya sudah lahir dengan baik dan punya potensi,” imbuhnya.
Dalam tes Selasa kemarin, Pecco sendiri menempati posisi ketiga tercepat. Ia hanya kalah dari Alex Marquez dan Fabio Quartararo. Selain itu rekan barunya Marc Marquez juga telah menyambut positif motor tersebut. (***)