Perdana Balap ETC FIM JuniorGP, Pandu Padmogani Tunjukan Kemajuan

Pandu Padmogani
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Ronde pembuka FIM JuniorGP di sirkuit Estoril, Portugal (5-7/5) menjadi ajang perdana bagi pembalap Indonesia Pandu Padmogani mencicipi balapan internasional.Pandu Padmogani sendiri bertarung pada kelas European Talent Cup (ETC) yang diikuti oleh para pembalap muda berbakat dari berbagai belahan dunia.

Bergabung dengan tim SF Racing Valencia, Pandu untuk pertama kalinya mengikuti kompetisi internasional sekaligus balap dengan pacuan prototype Honda NSF250R.

NHKhelm

Meskipun pada ronde pembuka kali ini Pandu belum maksimal, namun pembalap 16 tahun ini menunjukan kemajuan. Sejak FP sampai dengan sesi QTT, Pandu mampu memangkas best timenya.

Pada hari pertama, Pandu mencetak best time 2 menit 10 detik di sesi FP1 sesi 1 dan memangkasnya di sesi 2 dengan time 2 menit 04 detik. Lanjut pada sesi FP2, Pandu berhasil cetak best time 2 menit 00 detik di sesi 1 dan dipangkas lagi pada sesi 2 dengan time 1 menit 59 detik.

Pandu Padmogani sedang berdiskusi dengan teknisi tim SF Racing

Pada sesi kualifikasi, pandu yang ikut dalam grup B mampu mencetak time 2 menit 00 detikan di Q1 lanjut pada Q2 Pandu mampu mencetak best time 1 menit 58.652 detik.

Pada ronde pembuka kali ini Pandu gagal menuju ke race final dimana yang diambil hanya 22 rider, padahal pesertanya sendiri totalnya ada 51 pembalap, makanya di sesi FP dan QTT dibagi jadi dua grup.

Hazmi Fitriyasa atau yang lebih dikenal dengan nama Hazmi Srondol selaku ayah dari Pandu sendiri mengaku bersyukur akan adaptasi dari sang anak yang dirasanya cukup cepat.

Hazmi Srondol dan owner SF Racing Valencia

“Sementara Pandu belum maksimal adaptasinya, jadi tidak ikut race. Tapi tetap bersyukur akselerasi adaptasinya dengan motor prototype Honda NSF250R full racing spec,” ungkap Hazmi Srondol kepada penulis.

Sang ayah juga mengatakan bahwa mereka akan mengevaluasi agar bisa lebih maksimal di ronde berikutnya.

“Segera kita evaluasi dan perbaiki di seri berikutnya, Kendala-kendala yang ada kita list dan segera kami cari solusinya. Seperti wearpack dan helm yang sekarang type euro dit sedangnkan selama ini pakai asia fit,” tambah Hazmi Srondol. Semoga pada ronde selanjutnya Pandu mampu menunjukan kemajuan. (**)

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakImpresifnya Aldi Satya Mahendra di R3 bLU cRU Championship Catalunya!
Artikulli tjetërRamai! Kawahara Djava K2R IDC Drag Bike Seri 2 Cilacap Starternya Meningkat
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013