Pemuncak Klasemen Rookie, Bastianini Semakin Pede Saja

Enea Bastianini | Foto: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Enea Bastianini diam-diam tampil menjanjikan dalam debutnya di kelas utama MotoGP. Pembalap asal Italia itu konsisten meraih poin dalam tiga putaran yang telah berlangsung.

Di partai pembuka Qatar Enea Bastianini sukses masuk dalam 10 besar terbaik, lanjut posisi ke-11 pada seri kedua di Doha. Nah, hasil lebih baik lagi dalam putaran ketiga di Portimao, Portugal akhir pekan kemarin.

NHKhelm

Enea Bastianini finis di posisi kesembilan. Raihan terbaiknya untuk sementara ini yang sekaligus menempatkan dia sebagai pemuncak sementara klasemen Rookie of the Year 2021 dengan raihan 18 poin, lebih baik dari Jorge Martin dan Luca Marini.

Dengan ini, Enea Bastianini pun semakin pede untuk berjuang disisa putaran yang akan datang. Target hasil lebih baik siap dia lakukan di GP Spanyol yang akan berlangsung di sirkuit Jerez.

“Saya memiliki kesempatan untuk mempelajari pembalap lain, saya datang terlambat, tapi saya berhasil,” buka pembalap Avintia Esponsorama dilansir dari motogp.com.

“Pada lap terakhir, saya menjadi yang tercepat di grid. Saya mampu membawa motor dengan cara yang benar, menghindari pergerakan, dan meraih hasil terbaik musim ini sejauh ini. Saya sangat puas dengan pekerjaan yang kami lakukan. Kami menuju ke Jerez yakin akan potensi kami dan mengetahui bahwa kami bisa berada di posisi pertama,” ungkapnya.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakMax Biaggi Yakin Tak Lama Lagi Aprilia Akan Saingi Ducati dan Yamaha
Artikulli tjetërNinja Tercepat di Tes Aragon, Ada Crutchlow dan Pedrosa Juga