BalapMotor.Net – Pembangunan sirkuit mandalika terus dikebut demi tercapainya targer sebagai tuan rumah MotoGP pada tahun 2021. Menurut Dyan Dilato, selaku Kepala operasi olahraga, Mandalika Grand Prix Association (MGPA) mengatakan progres pembangunan sudah mencapai 20 persen.
“Kami tetap on progress, bahwa starting dari Januari, dekonstruksinya sudah dijalankan kami harapkan pembangunan berjalan sesuai on schedule. Nantinya di bulan September sudah dalam tahap pengaspalan beserta homologasi dari FIM dan Dorna, mulai dari sisi safety, kelayakan fasilitas, pre construction, desainnya, drainase, medical center dan banyak lagi detailnya” Buka Dyan Dilato
Dyan mengungkapkan, pihak kontraktor dari Waskita Karya sempat mengalami kesulitan karena kontur tanah di area sirkuit. Tak lupa Dyan juga meminta support agar pembangunan Sirkuit Mandalika tepat waktu.
“Struktur dan kontur tanah di Mandalika ini agak berbeda, Itu dikarena tanahnya yang berpasir. Kami meminta doa dan supportnya kepada semua pihak. Kami juga terus optimis Mandalika pasti selesai on schedule ” Lanjut Dyan Dilato
Seperti yang dilangsir dari Instagram resmi ITDC, Sebagian besar dari progres tersebut adalah pekerjaan tanah dan perbaikan tanah dasar untuk penyiapan badan footprint. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan standar jalan, yang sebelumnya didesain hanya sebagai jalan kawasan dengan jalan kelas 3, menjadi setara dengan jalan kelas 1 agar sesuai dengan standar kekuatan struktur dan keamanan yang ditetapkan oleh Fédération Internationale de Motocyclisme (FIM) untuk sebuah sirkuit balapan.
Progres pekerjaan tanah atau ground work ini telah mencapai 40%. Langkah selanjutnya, adalah pengerjaan struktur perkerasan lentur secara berlapis yang dimulai dengan pekerjaan Lapis Pondasi Atas (LPA) pada bulan Juli hingga September 2020 dan dilanjutkan dengan pekerjaan 3 lapis aspal, yang diperkirakan akan selesai di Desember 2020.
Dalam proses ini juga akan dilakukan injeksi geo textile pada lapisan pondasi untuk memastikan kepadatan lapisan aspal sesuai untuk laju kendaraan berkecepatan tinggi. Pekerjaan struktur perkerasan lentur akan dipantau secara langsung oleh MRK1 Consulting sebagai desainer Sirkuit Mandalika dan secara periodik akan ditinjau oleh FIM sebagai pengampu penyelenggaraan MotoGP di dunia. .
Dyan Dilato juga mengungkapkan bakal memberi bukti bukan janji. Karena sirkuit Mandalika adalah mimpi bagi masyarakat Indonesia sebagai penonton terbesar dari gelaran MotoGP.