Paddock MotoE di Jerez Terbakar, Musim Perdana Terancam Mundur Dari Jadwal

paddock-motoe-di-jerez-terbakar-musim-perdana-terancam-mundur-dari-jadwal
Api dengan cepat melahap paddock di Jerez | Foto: motorsport
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Musim perdana kejuaraan MotoE terancam, setelah terjadi kebakaran hebat di paddock Circuito de Jerez-Angel Nieto, Spanyol. Kebakaran ini mengakibatkan kerusakan parah, membuat seluruh material motor Energica Ego Corsa yang bakal digunakan tim, hangus.

Para pembalap dan tim MotoE sejatinya tengah berada di Jerez untuk jalani tes pra-musim selama tiga hari, namun sebanyak 18 motor yang berada di garasi terbakar. Belum diketahui secara pasti apa yang menyebabkan kebakaran hebat, namun diperkirakan api muncul sekitar pukul 00:15 waktu setempat, seketika api langsung membesar, membakar paddock dan seluruh isinya.

NHKhelm

“Kebakaran terjadi di paddock MotoE yang baru dibangun dan menghancurkan sebagian besar material untuk FIM Enel MotoE World Cup. Penyebab kebakaran saat ini masih dalam proses penyelidikan,” demikian pernyataan resmi pihak penyelenggara, Kamis (14/3), dikutip dari laman motorsport.com.

“Untungnya, tidak ada yang mengalami cedera. Kabar terbaru akan dirilis dalam beberapa jam ke depan mengenai penyebab pasti dari kebakarann yang terjadi dan setiap ada perubahan selanjutnya pada kalender (MotoE),” lanjut bunyi pernyataan resminya.

paddock-motoe-di-jerez-terbakar-musim-perdana-terancam-mundur-dari-jadwal
Kondisi paddock setelah dilahap api | Foto: motorsport

MotoE merupakan kejuaraan balap motor baru yang resmi bergulir musim 2019, sebagai kelas pendukung dalam kejuaraan dunia MotoGP, balapan sendiri terdiri dari 10 lap dan berlangsung di akhir pekan.

Sebanyak 12 tim ikut serta dalam kejuaraan, diantaranya ada tim dari MotoGP meliputi Tech 3, Pramac, LCR, Avintia, SIC Racing serta Gresini. Deretan pembalap yang turun di kejuaraan ini juga mantan pembalap MotoGP yang pernah bersinar. Adapun semula seri pembuka MotoE dijadwalkan bergulir di Circuito de Jerez-Angel Nieto, Spanyol pada 3-5 Mei mendatang.

Setelah kebakaran yang terjadi, diyakini akan ada pembatalan putaran pembuka MotoE Jerez, penyelenggara akan mencari tanggal lain untuk dimasukkan ke kalender, tentunya agar balapan tetap terdiri dari sebanyak lima seri. [DK]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprak8 Putaran Kejurda Motocross & Grasstrack IMI Sumut 2019 Siap Bergulir, Nih Jadwalnya
Artikulli tjetërTim BMW WorldSBK Siap Hadapi Seri Thailand, Incar Finis 10 Besar
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.