Seruyan Jaya Community Racing Team (SJCRT) Pastikan Lanjut Bersama RRS!!

SJCRT lanjut support RRS
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pada musim balap tahun 2023 ini, Seruyan Jaya Community Racing Team (SJCRT) dipastikan akan tetap terus terjun balap. SJCRT melanjutkan kerjasamanya dengan tim balap Yamaha Rey Racing Speed (RRS).

SJCRT sendiri sudah bekerjasama dengan RRS sejak tahun 2019, jadi sudah terbina hubungan yang cukup baik diantara keduanya. “Tahun ini SJCRT tetap bersama RRS mas,” ungkap M Yusuf selaku owner dari SJCRT.

NHKhelm

Selain menjadi sponsorship dari pasukan Yamaha RRS, ternyata SJCRT juga mensupport penuh kiprah pembalap belia Felix Putra Mulya. Felix sendiri tahun ini akan naik kelas ke kategori Novice.

M Yusuf selaku owner SJCRT

Selain balap Oneprix, SJCRT juga akan ikut support Felix untuk melangkah ke jenjang yang lebih tinggi. “Saya yakin anak ini bisa memberikan perlawanan lebih di kelas Novice. Dia juga saya lihat memiliki potensi yang besar, makanya kita akan ikut support dia untuk project jangka panjang,” tambah M Yusuf.

“Tahun ini targetnya Felix dapat meraih gelar juara nasional Novice yang sempat tertunda dulu mas waktu sama Adit,” semangat M Yusuf yang stay di Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah.

Felix PM dan Rey Ratukore sang mentor

Felix PM yang berasal dari Bogor sendiri merupakan runner up Oneprix musim 2022 untuk kategori Rookie. Tahun ini, Felix juga direncanakan terjun balap sport seperti Yamaha Sunday Race maupun Kejurnas di Mandalika.

“Tahun ini Felix selain balap Oneprix juga akan kita turunkan di balapan sport, seperti Yamaha Sunday Race dan Kejurnas di Mandalika,” ujar Rey Ratukore selaku komandan dari Yamaha RRS. Kita tunggu saja kejutannya. (**)

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakNih Tips Memilih Helm yang Aman dan Nyaman ala Honda Istimewa
Artikulli tjetërNikmati Valentine’s Vibes Pecinta Skutik Premium Seru-Seruan Bareng Honda Romantic Matic
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013