Pacu Bebek Tiet BKRT Ponorogo, Idris Bustomi Double Winner Bebek Tiet Java Road Race Surabaya

Aksi Idris Bustomi
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Rider asal Madura Idris Bustomi berhasil menjadi yang terbaik pada dua kelas bergengsi Bebek 2 Tak STD 125cc Open dan Bebek 2 Tak STD 116cc Open Java Road Race 2021 yang berlangsung di sirkuit Karang Pilang, Kota Surabaya pada 26 Desember 2021.

Menunggangi F1ZR dari tim Pojok Jaya WAM Grup BKRT PTKTS Ponorogo (nama tim di hasil lomba) yang merupakan garapan dari engine builder BKRT Ponorogo, Idris mampu digdaya melawan para rivalnya yang bukanlah para rider sembarangan. Idris mampu membuktikan diri mampu jadi yang terbaik.

NHKhelm

Baca Juga : Hasil Juara Java Road Race Open 2021 Surabaya

“Alhamdulillah saya sangat senang bisa double winner pada balapan kali ini. Balapannya sendiri cukup seru dan panas mas,” terang Idris Bustomi yang menurut pengamatan penulis mampu kembali menunjukan taringnya pada beberapa balapan terakhir.

Tambahan informasi nih, bebek tiet garapan BKRT Ponorogo juga terbukti tangguh dan mampu melawan ganasnya bebek-bebek tiet garapan para engine builder Madura. Motor garapan mereka juga mampu jadi jawara dengan rider yang berbeda-beda.

Pacu Bebek Tiet BKRT Ponorogo, Idris Bustomi Double Winner Bebek Tiet Java Road Race Surabaya
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakSetelah MK Ramadhipa, Honda 260 Narendra Juga Gaet Herlian Dandi
Artikulli tjetërHasil Juara Sky Garden Motocross & Grasstrack Langkat Putaran 3
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013