BalapMotor.Net – Gelaran perdana Kejurnas Oneprix 2019 sukses berlangsung akhir pekan lalu (6-7/7) di sirkuit Bukit Peusar Kota Tasikmalaya. Tahun ini sendiri gelaran balap yang tayang live dan tunda di tvOne ini hanya dihajat di dua sirkuit saja yaitu di sirkuit Bukit Peusar dan sirkuit GBT di Surabaya.
Dengan menjadi venue pada gelaran Oneprix ini, H. Bandi Sobandi selaku pemilik sirkuit merasa sangat bangga sirkuitnya bisa digunakan pada balapan yang disaksikan oleh jutaan pemirsa di nusantara ini. Perlu diketahui juga bahwa gelaran Oneprix Tasikmalaya sendiri merupakan event live tv nasional pertama yang terselenggara di sirkuit ini.
“Tentu saja saya merasa bangga sirkuit Bukit Peusar ini menjadi tempat digelarnya balapan Oneprix. Sangat senang juga sirkuit ini bisa lebih dikenal oleh masyarakat luas,” ungkap H. Bandi Sobandi yang ditemui penulis saat balapan kemarin.
Kedepannya sendiri, H. Bandi Sobandi mengaku akan memperbaiki sirkuit Bukit Peusar Kota Tasikmalaya ini. “Nantinya kita akan terus memperbaiki sirkuit ini, terutama ya aspal yang bergelombang dan lobang yang akan kita perbaiki,” tambah H. Bandi yang menonton gelaran Oneprix di tribun VIP ini.| Luvo