BalapMotor.Net – Ribuan penonton memadati sirkuit Katalpaal Mopah Lama, Merauke untuk menyaksikan aksi dari 175 starter yang turun pada gelaran Open Tournament Grasstrack Bupati Cup Merauke 2018 (25/11).
Event yang dibuat oleh Ermasu MX Club ini tergolong sukses baik dari gelaran, jumlah penonton maupun jumlah peserta. Apalagi ada banyak sekali bibit-bibit muda grasstracker dari wilayah Merauke yang turun pada gelaran ini.
Tentu saja ini sesuai dengan apa yang diinginkan oleh Bupati Kabupaten Merauke yaitu Frederikus Gebze. “Kita membuat event ini supaya bisa melihat bibit-bibit muda untuk persiapan PON 2020 nanti di Provinsi Papua,” ujar Frederikus Gebze.
Bupati Merauke yang juga berulang tahun pada saat gelaran kemarin juga menambahkan bahwa dirinya berjanji akan menggelar event Grasstrack lagi pada awal tahun 2019 nanti. “Pada Februari nanti kita akan menggelar lagi event Grasstrack dan akan kita siapkan dua unit motor untuk hadiah,” tambah Frederikus Gebze.
Baca Juga : Hasil Open Tournament Grasstrack Bupati Cup Merauke 2018
Pada sisi lain, rider muda asal Jayapura, Papua yang di datangkan oleh tim Duri Bambit Ini Kami Merauke yaitu Aldis Agu mampu tampil menawan. Pembalap bernomor start 24 ini mampu menjadi juara umum pada gelaran tersebut, selamat yah genk. | Pace Yombex