BalapMotor.Net – Pada ronde kedua Oneprix 2023 yang akan berlangsung di sirkuit Sabaru, Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah akhir pekan ini (3-4/6), ada beberapa nama pembalap baru dan juga perpindahan tim.
Salah satunya adalah pembalap asal Masamba, Sulawesi Selatan yaitu Awhin Sanjaya. Jika pada ronde pembuka Awhin Sanjaya membela tim ART Yogyakarta, pada ronde kedua Awhin akan membela Sulsel Racing Team.
Awhin Sanjaya sendiri akan menggunakan pacuan yang berbeda mulai ronde kedua kali ini. Jika sebelumnya Awhin memacu Honda Sonic/GTR, mulai Sabaru, Awhin akan memacu Yamaha MX-King.
Makanya, Awhin yang sudah mulai menjalani testing kemarin (31/5) mengaku masih beradaptasi. “Hasil latihan kemarin cukup baik sih om. Untuk motornya sendiri sangat berbeda, jadi saya harus adaptasi lagi,” terang Awhin Sanjaya kepada penulis.
Awhin sendiri akan memacu MX-King garapan dari Racetech Performance Jakarta yang saat ini sedang sangat on fire. Tentunya, jika Awhin dapat cepat beradaptasi maka Awhin bisa menunjukan kemampuan terbaiknya, mengingat Awhin merupakan peraih medali emas PON Papua.
Mengenai target sendiri, Awhin tidak mau muluk-muluk. “Kalau target pada balapan nanti ya saya targetnya bisa bersaing om,karena memang ini masih adaptasi motornya,” ujar Awhin Sanjaya. Kita tunggu kejutannya. (**)