BalapMotor.Net – Kenalin Ninja TU asal Bulurejo, Magelang, Jateng. Motor dengan bendera Broiler Denventa ini sejatinya belum lama muncul dipercaturan drag bike tanah air.
Ikut event resmi saja baru sekali. Kalau soal hasil katanya masih belum memuaskan. Tapi intinya mereka masih berproses, sambil berjalan riset terus atas bawah – kanan kiri.
Terlebih ditopang semangat membara dari mekanik muda. “Kalau owner motor ini namanya mas Supri, kalau tim kita Broiler Denventa,” ujar Rio Agam, peracik Ninja dengan balutan warna hijau kombinasi kuning tersebut.
Bagi pecinta balap drag bike khususnya di Jawa Tengah, Rio Agam pastinya bukan orang yang asing lagi. Mekanik ramah dan murah senyum ini merupakan mantan punggawa V-Reinz Racing.
Lanjut ke Ninja Broiler. Sementara ini sudah dapat best time berapa nih? “Kalau setting di sirkuit GDS Klaten konsisten 6,9 detik mas,” lanjut mekanik muda yang mengandalkan knalpot ABRT20.
Nah, soal pewarnaan sekaligus pernak-pernik, mas Supri si empunya motor mempercayakan langsung kepada Keke Modifed dan P2H Motorshop.
Hadirnya Ninja tersebut pastinya semakin melengkapi pacuan Broiler Denventa yang sebelumnya sudah begitu tenar dengan bebek 200 sleep engine.