BalapMotor.Net – Mendapatkan kesempatan untuk mewawancarai Max Biaggi yang didatangkan oleh KYT ke Indonesia, BalapMotor.Net tidak membiarkan waktu tersebut percuma. Untuk bertemu saja pastinya sangat sulit, apalagi bisa mewawancarai langsung pembalap legenda asal Italia ini.
Ada beberapa pertanyaan yang BalapMotor tujukan kepada pembalap 43 tahun ini, salah satunya tips untuk para pembalap muda Indonesia yang mempunyai impian menjadi pembalap kelas dunia seperti dia.
Pembalap yang telah pensiun dari balap motor pada musim 2012 ini juga ternyata masih ingat tentang Indonesia. “ Ini adalah kedua kalinya saya datang ke Indonesia, terakhir saya datang ke Indonesia pada 1997 dimana saya membalap ( MotoGP ) disini dan saya masih ingat di Sentul merupakan balapan yang baik bagi saya.” Tutur Max Biaggi yang pada 1997 membalap di kelas GP250 dan jadi juara di seri MotoGP yang saat itu mampir ke negri kita tercinta.
“ Untuk para pembalap muda ayo tetap semangat dan pantang menyerah, terus ikuti kejuaraan balapan yang saat ini kalian ikuti dan nantinya naik ke kelas yang lebih tinggi lagi.” Tutur Biaggi yang ditemui BalapMotor.Net di Hotel Borobudur Jakarta kemarin ( 29/10).
Max Biaggi yang soal pengalaman tentunya sudah sangat banyak ini juga ternyata memperhatikan ajang Asia Talent Cup, dan dia mengatakan itulah ajang pembalap Indonesia untuk menuju ke MotoGP. “ Jadilah jawara di daerahmu, lalu jawara di Indonesia, dan naik ke balap seperti Asia Talent Cup, dan jika jawara di sana, baru naik ke ajang MotoGP kelas Moto3.” Tambah Max Biaggi yang masih terlihat muda meskipun umurnya sudah 43 tahun ini.
Jadi buat para pembalap muda Indonesia ayo jangan menyerah, dan terus berlatih, ada kok kesempatan buat jadi pembalap kelas dunia seperti Max Biaggi yang pada masa kecilnya malah pernah fokus jadi pemain bola ini. luvo