Yamaha Endurance Festival 2019: Duet Faerozi Dan Rey Ratukore Tercepat di QTT Sport 250, Apa Kuncinya?

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Sesi QTT (Kualifikasi) Yamaha Endurance Festival 2019 berlangsung pada hari sabtu (14/9). Pada sesi tersebut duet Faerozi Dan Rey Ratukore berhasil mengguasai kelas sport 250cc.

M Faerozi yang bertindak sebagai blue rider. Sehingga pembalap yang berasal dari Lumajang tersebut mengawali jalannya QTT di batch pertama bersama pembalap blue rider lain.

NHKhelm

Pembalap dari Yamaha Yamalibe Cargloss Racetech RRS IRC tersebut berhasil mencatatkan waktu di angka 1.44.398s dan berhak di posisi pertama. Dan dibuntuti oleh Anggi Setiawan di posisi ke 2.

Aksi Rey Ratukore diatas Yamaha R25 Yamaha Endurance Festival 2019

Sementara itu Rey Ratukore yang bertindak sebagai yellow rider juga berhasil mengamankan posisi pertama di sesi QTT. Rey Ratukore mengamankan posisi pertama dengan waktu.

Rey Ratukore pun mengungkapkan “Dalam balap ketahanan ini yang paling penting adalah kenyamana 2 pembalap dalam 1 motor. Dalam hal ini saya dan Faerozi berusaha mencari setingan yang sama-sama nyaman.”

Lebih lanjut menurut Leon Candra selaku mekanik yang memback-up tim Yamaha Yamalibe Cargloss Racetech RRS IRC menambahkan “Kalau untuk setingan motor sebenarnya hampir sama dengan saat balap biasa. Paling timing pengapian yang disetting ulang, diturunkan untuk menghindari gejala overheat.” Ungkap mekanik yang berparas tampan ini. |Fajar

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakGadhuro Drag Bike: Istimewa, Matic 200 Bank BJB GBU RTP OP27 Jet Up Cetak 7,3 Detik Lewat Eko Chodox!
Artikulli tjetërHasil Lengkap QTT HDC Malang 2019
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.