Underbone Bosesi Racing Team Terbaik di Road Race Timika

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Kejuaraan Jasti Putra Open Road Race ronde kedua yang berlangsung di JR 103 Sirkuit Timika pada 25-27 Maret 2022 kemarin berlangsung dengan seru. Seperti pertarungan kelas Underbone.

Beberapa pembalap top Indonesia juga kedapatan hadir di salah satu kelas paling bergengsi ini. Nah, untuk sang jawaranya adalah Syahrul Amin dengan bendera Bosesi Racing Team.

NHKhelm

Syahrul menunjukan penampilan yang bagus di kelas Underbone. Dia sukses mendominasi kelas itu dan berhak atas podium tertinggi. “Terimakasih untuk tim Bosesi dan mekanik yang sudah menyiapkan set up motor terbaik. Semoga kedepannya kita bisa lebih maksimal,” ungkap Syahrul Amin.

Soal pacuan, Yamaha 125Z tersebut merupakan korekan AB Bendol. Ya, juragan knalpot ABRT20 itu dipercaya untuk mengawal Underbone Bosesi. “Puji Tuhan Underbone kita di Timika bisa meraih double winner bersama Syahrul Amin,” bangga AB Bendol yang merupakan salah satu mekanik top 2 tak.

Kolaborasi Syahrul dan pacuan ABRT20 memang bukan cuma kali ini saja. Beberapa kali Syahrul sudah tampil dengan motor racikan kota Salatiga itu di seputaran event Jawa. “Kita sudah saling paham karakter satu sama lain. Jadi untuk settingan tinggal menyesuaikan karakter dan kondisi sirkuit saja,” tambah AB Bendol.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakIni Dia Bebek Modif Terbaik di Pertempuran Pemula Indiel Series
Artikulli tjetërStefan Bradl Resmi Jadi Pengganti Marc Marquez di Argentina