Tua-Tua Keladi, Pak Haji Sukses Pertahankan Gelar Juara Umum Indiel Series!

Akbar Taufan #86
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Grand Final kejuaraan Swallow Excel Design One Indiel Grasstrack Series 2019 telah sukses digelar di sirkuit Wanko, Bubakan – Mijen Semarang pada 16-17 November 2019.

Dalam seri pamungkas ini, seluruh kategori poin pun telah menemukan sang juara umumnya. Kali ini penulis akan membahas di kategori open.

NHKhelm

Secara luar biasa, sang maestro grasstrack Indonesia, Akbar Taufan berhasil mempertahankan mahkota gelar juara Indiel Series. Pada tahun 2019 ini, Akbar yang tak muda lagi sukses kumpulkan total 177 poin.

Juara Umum Open #IndielSeries2019

Pak Haji biasa disapa mampu ungguli tracker muda seperti Rizky HK dan Mamo SS. Hasil ini pun melanjutkan tradisi juara umum Akbar Taufan dalam kejuaraan Indiel Series secara berturut-turut.

Cek: Daftar Juara Umum Indiel Series 2019

“Alhamdulillah, bisa pertahankan juara umum di Indiel Series dari tahun 2018 dan 2019 ini. Sebenarnya tahun 2017 juga punya peluang besar, tapi di final salah satu kelas motor trouble sehingga poin ketikung Edi Ariyano,” ungkap Akbar Taufan, pemilik nomor 86 asal Salatiga.

Team86 Norifumi D1 Swallow 82 Tricky Bosesi Scarlet IPON

Menurutnya, Indiel Series memang salah satu kejuaraan yang ia fokuskan. Pasalnya dalam event ini hampir selalu diikuti pembalap terbaik di Indonesia.

“Dari awal memang salah satu target di Indiel Series, selain Powertrack dan Kejurnas. Untuk resep khusus sih gak ada, ya Alhamdulillah dari awal seri hingga final ini motor dan penampilan saya bisa terus maksimal,”ujar pak Haji yang musim depan siap pertahankan gelar juara umum lagi.

Sipp, gaspol terusss pak Haji…!! | Yugo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakHasil Kejuaraan Balap Motor R2 Cup Series Seri 1 Pangkep 2019
Artikulli tjetërTonton Video Pertarungan Full Race Multi Kamera Para Finalis di Grand Final YCR 2019 Tasikmalaya