Trijaya Sumber Production Part II 2018 Cimahi : 30 Pembalap Panaskan Kelas Ex Rider, Iman Zatory Juarai Race 1

Persaingan di kelas Ex Rider
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Sebanyak 30 pembalap bertarung ketat dalam race final kelas Bebek 2T 125cc Ex Rider pada gelaran Trijaya Sumber Production Part II 2018 yang berlangsung di sirkuit Brigif 15 Kujang II Cimahi, Jawa Barat (21/7). Mereka merupakan para mantan pembalap yang Berjaya di masanya.

Akhirnya Iman Zatory dari tim Gemilang Berdikari Utama RTP AHRS CLD Icon ZTM mampu menjadi juara pada race 1 kelas ini. Iman mampu mengungguli Deden Gantar dari tim Paps Reda 5758 Fans Motor DMR Meldy 69 yang finish kedua dan Adjat Sule dari tim FUD Racing ZMRT GCR Korwil Kota Bekasi yang finish ketiga.

NHKhelm

Sebelumnya, duet kakak beradik Bayu Aditya dan Aris Aditya sebenarnya mampu berada di barisan depan dan memimpin. Tetapi keduanya mengalami masalah sehinggal harus puas berada di posisi buncit pada balapan kali ini.

Perlu diketahui juga bahwa pada balapan kelas Ex Rider para pesertanya juga dibagi kembali menjadi tiga kategori. Kategori A, Kategori B dan kategori usia dibawah 35 tahun. Untuk sang juara di kelas Kategori B sendiri diraih oleh Rudi Hadinata selaku owner Trijaya Racing yang kali ini membela tim Batman.

“Saya sangat senang para ex rider di wilayah Jawa Barat begitu kompak untuk meramaikan balapan ini. Puji Tuhan meskipun keseluruhan saya finish ke-8 tetapi untuk kategori B saya menjadi juaranya,” ujar Rudi Hadinata selepas balapan tadi. | Luvo

podium ExRider B
Podium Ex Rider A

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakAlam Bintan Sejahtera IRC NHK SSS Juga Ikut Panaskan Motoprix Batam 2018, Turun Full Team
Artikulli tjetërMarsholandi Tersungkur di Lap Akhir, Arie Ocktane Juarai Race RX King Open Trijaya Sumber Production Part II 2018
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013