Tim Canasta RBRT, Privateer Berbahaya Di Motoprix Sumatera

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMoto.Net – Meskipun hanya tim privateer, tim balap Canasta RBRT NHK IRC Ohlins Arya 117 Mimaki terus menunjukan eksistensinya. Di tahun keduanya turun full di Motoprix Region 1 Sumatera, tim ini langsung bisa di sejajarkan dengan tim-tim elit di pulau Sumatera.

Jika dimusim 2015 lalu, tim asal Padang Sumatera Barat ini lebih fokus di kelas pemula dan berhasil meraih doble winner di kelas pemula MP3 dan MP4, tahun ini tim ini juga fokus di kelas seeded. Di tahun 2016,ternyata tim yang dikomandoi oleh Nasta Octavian dan Putra Rizqi ini juga bisa menggebrak balapan Motoprix Sumatera dengan formasi pembalap yang berbeda. Renggi Lukmana berhasil tampil maksimal di awal seri Motoprix dengan mampu juarai kelas paling bergengsi MP1 di seri 2 seri terakhir yaitu di Jambi, dan di Bangkinang, akhir pekan ini, cek disini.

NHKhelm
Renggi Lukmana saat juarai MP1 Motoprix Bangkinang
Renggi Lukmana saat juarai MP1 Motoprix Bangkinang

Dengan mengandalkan motor Yamaha MX-King garapan dari salah satu mekanik senior Indonesia asal DIY yaitu P’ndut Pusaka, tim privateer ini bisa dikatakan menjadi benteng dari Yamaha di tengah kepungan tim Honda di Motoprix Sumatera. Lihat saja race di Bangkinang yang diliput langsung oleh reporter dari BalapMotor.Net kemarin. Di awal race para pembalap penunggang Honda Sonic langsung berada di depan. Mereka sempat direcoki oleh M. Irvansyah Putra Lubis dari tim Yamaha Alfa Scorpii namun Irvansyah hanya bertahan 3 lap awal saja. Baru Renggi Lukmana yang sebelumnya berada di belakang rombongan terdepan langsung merangsek dan memimpin hingga finish.

Aksi Renggi Lukmana saat beraksi di MP1 Motoprix Bangkinang 2016
Aksi Renggi Lukmana saat beraksi di MP1 Motoprix Bangkinang 2016

“Ini adalah tahun kedua tim kami turun full di Motoprix Sumatera. Tahun lalu kami mampu meraih double winner di kelas pemula MP3 dan MP4 dengan pembalap Aditya Anugrah. Nah di tahun ini kami mengandalkan Renggi Lukmana di seeded dan Kiki R Manurung di kelas pemula dan Alhamdulillah kami mampu terus berprestasi dengan mampu menjuarai kelas utama MP1 di 2 seri terakhir ini.” tutur Putra Rizqi yang merupakan anak dari pengusaha restoran ternama di Indonesia yaitu Restoran Sederhana SA.

Kedepanya, tentu saja tim ini tetap akan menjadi salah satu benteng tangguh untuk para peserta dari tim Honda meskipun tim ini hanya tim privateer. BalapMotor.Net prediksikan Renggi Lukmana akan terus berada di depan, bahkan juara lagi di seri Motoprix Sumatera selanjutnya.Okelah kita tunggu saja di seri-seri selanjutnya. [ luvo ]

Aksi Renggi Lukmana
Aksi Renggi Lukmana
Kiki R Manurung
Kiki R Manurung
VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakARRC 2016 Seri 2 Thailand, Galang Hendra Sukses Raih Podium Pertamanya
Artikulli tjetërJocell Kawahara Kuasai 200cc 4T Non DOHC di Drag Bike Bodisa Serpong
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.