Tim Asal Sampit Zhifa Carlo Racing Ikut Rasakan Panasnya Expert di Oneprix Palangkaraya

Aksi Zakki Fuadi saat testing di Sabaru | Foto : RA31
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Tim balap asal Sampit, Kalimantan Tengah yaitu Zhifa Carlo Racing Team mendapatkan kesempatan untuk tampil di Oneprix Palangkaraya 2023 lewat jalur wildcard.

Bersama M Zaki Fuadi, tim ini akan tempur melawan tim-tim raksasa Indonesia pada kategori Expert. Kesempatan wildcard ini sendiri di-acc karena selain M Zaki yang berdomisili di Kalimantan tepatnya di Pontianak, Kalbar, Zakki juga tarung full series di Motoprix musim lalu.

NHKhelm

Tentu saja, wildcard ini menjadi kesempatan emas bagi tim Zhifa Carlo dan juga M Zakki Fuadi untuk bisa belajar dan merasakan atmosfer balap di Oneprix yang panas pada balapan yang berlangsung di sirkuit Sabaru, Kota Palangkaraya (3-4/6).

Zhifa Carlo Racing Team

Sebelum tarung di Oneprix, Zhifa Carlo RT sendiri juga sudah tampil pada ronde pembuka Motoprix Kalimantan di Tanjung Tabalong, Kalsel pada 20-21 Mei 2023. M Zakki juga mampu meraih podium pada race 2.

“Ini merupakan kesempatan emas bagi kita untuk bisa merasakan secara langsung bertarung di kasta tertingginya balap di Indonesia. Dari gelaran ini tentunya kita dapat belajar banyak, sebagai tim privateer yang melawan tim-tim besar Indonesia,” ungkap Ivone De Carlo sang owner.

Tarung Motoprix Kalimantan 2023, Next Tarung Oneprix?

Tim yang ownernya masih keluarga owner tim RFRT Sampit ini pada musim 2023 akan bertarung di Motoprix Kalimantan. Kedepannya, mereka juga bisa saja ikut bertarung di ajang Oneprix full series.

Ivone De Carlo, sang owner tim Zhifa Carlo

“Kalau tahun ini kita akan mencoba untuk tarung full seri di Motoprix, kebetulan juga dapat hasil yang baik di seri 1. Untuk rencana tarung Oneprix sendiri, kita melihat hasil disini sama hasil akhir di Motoprix,” tambah Ivone De Carlo yang hadir langsung di Palangkaraya.

Perlu diketahui juga bahwa pada ajang Motoprix, tim ini diperkuat oleh dua pembalap, selain M Zakki Fuadi masih ada Rio Dewara. Sayangnya, Rio belum masuk kriteria untuk bisa ikut wildcard di Oneprix Palangkaraya 2023.

Untuk urusan pacuan sendiri, tim ini meneruskan pacuan dari RFRT dimana mereka dibackup oleh HDS Racing Jakarta. Kita tunggu saja kejutan dari Zhifa Carlo RT. (**)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakHasil Free Practice WSBK Misano (Semua Kelas)
Artikulli tjetërKDC Drag Bike Surabaya: Yuk Buruan Daftar! Jangan Sampai Telat
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013