Ternyata Ini Makna Warna Dan Nomor di Tim H Putra 969 Racing Team

Pacuan tim H Putra 969 Racing Team
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Hadirnya pasukan H Putra 969 Racing Team tentunya membuat warna tersendiri bagi dunia balap nasional. Nah, bagi yang penasaran dengan makna warna “gold” dalam liveri motor serta tambahan angka 969 di nama tim, penulis sudah punya jawabannya.

Saat diwawancarai penulis, H Putra Rizky Bustaman membeberkan alasan pemilihan warna dan mengapa ada tambahan nomor 969 di timnya. “Untuk warna sendiri karena juara 1 itu gold mas,” ungkap juragan Rumah Makan Sederhana SA yang ada di seluruh penjuru negeri ini.

NHKhelm
H Putra Rizky Bustaman

“Kalau nomor 969 itu awalnya saat balap di Kejurnas Speed Off-Road pada 2016. Saat itu saya ingin menggunakan nomor 999, dan tim sudah membuat stiker nomornya. Tetapi ternyata yang punya nomor tersebut ikut juga. Saya lantas mengganti dengan 969 karena tinggal ngebalik saja angka di tengah. Setelah itu sampai detik ini saya pakai nomor start tersebut,” terang H Putra Rizky Bustaman.

Perlu diketahui juga bahwa suami dari Liana Johnlin ini sudah terjun di balap motor nasional sejak beberapa tahun lalu. “Iya saya sebelumnya sudah di balap motor, tetapi sebelumnya hanya support-support saja dan baru kali ini benar-benar tim sendiri,” ujarnya.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakTernyata H Putra Sudah Keluarkan Budget 1,5M Untuk Tim Balapnya Tahun Ini
Artikulli tjetërSetelah Gelar Fast Corner Championship, Galuh Larasati Juga Bakal Gelar Drag Bike
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013