Tarung di ICP Subang, Tim Bege91 Racing Qwality Tarungkan Dua Rider Kalbar Plus Lokal Hero Adly M Taufik

Penampakan Yamaha 125Z Spek Underbone dan Honda Sonic spek MP1 milik tim Bege91 Racing Qwality | Foto : RA31
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Tim balap Kalimantan Barat (Kalbar) yaitu Bege91 Racing Qwality mengabarkan bahwa mereka akan ikut memanaskan gelaran ICP 2021 yang berlangsung di Subang pada 20-21 Maret mendatang.

Menariknya, tim milik Rahmad Hidayat atau yang lebih dikenal dengan panggilan Pak Yek ini membawa rider asal Kalbar untuk ikut serta. Rider tersebut adalah Yossie Legisadewo dan M Zakki Fuadi, pecinta balap pasti tau dua sosok rider ini.

NHKhelm
Rahmad Hidayat atau yang dikenal dengan panggilan Pak Yek selaku owner tim Bege91 Racing Qwality | Foto : RA31

Selain membawa dua rider asli Kalbar tersebut, ada satu rider tuan rumah yang akan ikut memperkuat tim ini. Dia adalah Adly M Taufik, pembalap asli Subang yang pada gelaran SGM Road Race di Cimahi pekan lalu (6/3) borong gelar.

“Kita ingin tim kita menjadi wadah untuk membina pembalap-pembalap lokal asal Kalbar ke jenjang nasional,” ungkap Pak Yek yang berencana mencalonkan diri sebagai Ketua Umum IMI Kalbar kepada penulis.

M Zakki Fuadi saat berlatih dengan pacuan Underbone 125Z tim Bege91 Racing Qwality | Foto : RA31

Kembali membahas mengenai keikutsertaan tim Bege91 Racing Qwality, mereka ternyata akan tarung pada kelas 4 Tak dan juga 2 Tak. Yossie Legisadewo akan tarung pada kelas 4 tak dengan pacuan yang digarap Pride Racing (Kupret).

Sementara itu, M Zakki Fuadi dan Adly M Taufik akan memacu Underbone 2 Tak berbasis Yamaha 125Z garapan dari MMS Mandiri Motorsport. Wah pastinya kehadiran tim Bege91 Raing Qwality bakalan menambah semarak gelaran ICP Subang nih. | Luvo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakJelang ICP 2021: Skuad Ziear The Strokes 55 Nyolong Start Testing di Gery Mang, Kok Cuma Sehari?
Artikulli tjetërGanas di Supermoto, Ternyata Yaasiin Somma Belum Mau Tinggalkan Road Race
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013