Suzuki Asian Challenge (Suzuka): Dua Pembalap Suzuki Indonesia Kibarkan Merah Putih Di Race 2

Suzuki Asian Challenge (Suzuka): Dua Pembalap Suzuki Indonesia Kibarkan Merah Putih Di Race 2
Foto: ARRC
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Ahmad Saugy dan Nur Al Fath berhasil memperbaiki posisinya pada race II Suzuki Asian Challenge 2017. Bertempat di sirkuit Suzuka, Jepang, mereka mampu memberikan gelar podium ke-2 dan ke-3 untuk Bangsa Indonesia. Merah putih pun kembali berkibar.

Sebelumnya, sejak Free Practice ketiga pembalap Suzuki Indonesia mengalami kesulitan. Hal itu lantaran mereka baru pertama kali tarung di lintasan Suzuka. Adaptasi tak berjalan mulus sehingga saat sesi latihan ketiga pembalap Indonesia belum tampil dengan maksimal.

NHKhelm

Saat Race 1 (Minggu pagi), Ahmad Saugy berhasil raih podium ketiga. Sedangkan Nur Al Fath berhasil finis di posisi ke-5. Sementara Chepy Armansyah harus puas di urutan ke-10.

Berbagai kekurangan saat race 1 coba diperbaiki ketiga pembalap Indonesia. Hasilnya positif. Belajar dari race pertama, ketiga pembalap Indonesia mampu tampil lebih baik di race 2. Ahmad Saugy berhasil naik satu peringkat, pembalap ber KIS DKI ini bertengger di podium 2.

Nur Al Fath pun tunjukan aksi yang lebih baik. Finis di posisi ke-5 saat race pertama, Nur Al Fath mampu raih podium di race 2 dengan finis di urutan ke-3. Juga Chepy Armanyah, yang berhasil memperbaiki posisinya dengan naik 3 peringkat di race dua dengan finis di posisi ke-7.

Suzuki Asian Challenge (Suzuka): Dua Pembalap Suzuki Indonesia Kibarkan Merah Putih Di Race 2
Hasil race 2

Dengan hasil ini, pembalap andalan Suzuki Indonesia berhasil membawa pulang 3 piala dari dua race yang berlangsung. Tentu merupakan sebuah hasil yang luar biasa. Terlebih, ketiga pembalap muda ini baru pertama kali bersaing di level Internasional dan juga baru pertama kalinya bertanding di sirkuit Suzuka, Japan.

Posisi Klasemen Naik

Torehan yang bagus ini membawa perubahan pada total poin klasemen sementara Suzuki Asian Challenge (SAC) 2017. Nur Al Fath yang sebelumnya berada pada posisi 3 berhasil naik dan menjadi runner up sementara dengan mengumpulkan 85 poin. Tertinggal dari kapolista pembalap Thailand, Punchana Kulrojchalalai yang menguumpulkan 94 poin.

Sedangkan Ahmad Saugy berhasil naik 2 peringkat di daftar klasemen. Saugy kumpulkan 82 poin dan bertengger di posisi ke-3. Sementara Chepy Armansyah tak beranjak dari peringkat ke 8. Chepy menambah 9 poin pada race dua sehingga kumpulkan 44 poin.

Suzuki Asian Challenge (Suzuka): Dua Pembalap Suzuki Indonesia Kibarkan Merah Putih Di Race 2
Klasemen Sementara hingga seri Suzuka, Jepang

Kesempatan besar pembalap Indonesia untuk kembali menjuarai event Suzuki Asian Challenge masih terbuka lebar. Terlebih, seri selanjutnya bakal digulirkan di negeri tercinta Indonesia. Ya, berlangsung di rumah sendiri tentu peluang pembalap Indonesia menjadi juara semakin lebar.

Semoga tahun ini gelar juara umum kembali diraih pembalap Indonesia. Ayo, ikuti jejak yang telah ditorehkan Andreas Gunawan dan  Jefri Tosema. Semangat! | @yugo.aol

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakIdemitsu Asia Talent Cup: M Erfin Dan Lucky Finis 10 Besar Pada Race 2
Artikulli tjetër7Berlian Drag Bike Sumatera Series Putaran 1 Berlangsung Di Riau, 9 Juli 2017
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.