Sukses Gelaran Perdana FUD MiniGP Championship 2018, Kelas Eksibisi Pemula 6-10 Tahun Paling Diminati

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Kejuaraan balap MiniGP sepertinya sudah menjadi trend baru di Indonesia. Buktinya, dalam setiap gelaran balap MiniGP selalu dibanjiri peserta yang datang dari berbagai wilayah di Indonesia.

Contohnya saja pada gelaran perdana Bank BJB FUD Championship MiniGP 2018 yang berlangsung di Lamtoro Karting, Mall Pulogadung  Trade Centre akhir pekan lalu (18/2). Sebanyak 168 starter ikut meramaikan gelaran yang membuka 11 kelas ini.

NHKhelm

“Alhamdulillah seri pertama berlangsung lancar, ada 168 Starter yang tercatat di data kami, juga kita kedatangan tim dari Semarang, Solo dan Jogja, ini animo MiniGP yang menurut saya pamornya sudah semakin menjamur,” kata Feri Adrian selaku ketua penyelenggara event ini.

Menariknya disini adalah dimana kelas yang paling diminati adalah kelas eksibisi pemula 6-11 tahun. “Ini sebenarnya Bisa dibilang kelas yang memang dikhususkan untuk pemula, jadi bagi mereka yang baru memulai balap miniGP bisa masuk dikelas ini,” Ungkap Feri Adrian.

Untuk urusan hadiah tidak tanggung-tanggung ada yang sedikit berbeda dari gelaran Bank BJB FUD Championship MiniGP 2018. Ada hadiah motor GP Medium di setiap serinya pihak panitia akan membukan kelas GP Medium langsung dua kelas. Yakni kelas anak Usia 7-15 tahun dan kelas Dewasa Up 40 kg.

Sukses Gelaran Perdana FUD MiniGP Championship 2018, Kelas Eksibisi Pemula 6-10 Tahun Paling Diminati
Feri Ardian, ketua penyelenggara

“k​​ita coba kasih kesempatan bagi pemilik GP Medium dan pembalapnya untuk bisa beradu skill dengan model yang berbeda dari biasanya. Untuk juara satu di kelas ini, kami akan mengganjar motor GP Medium di setiap seri,” Imbuh Feri Adrian yang juga tentunya adalah Pentolan dari FUD Racing Team ini.

Rencananya Bank BJB FUD Championship MiniGP 2018 akan berlangsung sebanyak 4 (empat) seri di tahun ini yang disponsori penuh oleh Bank BJB.

“Plan kita tahun ini ada empat seri, pertama di bulan Maret, kemudian lanjut di bulan Juli, September dan November,” ujar Feri Adrian. Kita doakan Semoga Lancar sampai dengan seri terakhir. | ibnu

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakMarc VDS Dikabarkan Akan Menggantikan Tech 3, Jadi Tim Satelit Yamaha
Artikulli tjetërKelas Sport 2T STD Open Danlanud Cup C Racing Open Race 2018 : Reza Fahlevi Tarung Ketat Dengan Teuku Wahyudi, Marandi Setiadi Juaranya
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.