RCB NOBAR MotoGP 2017 : Bukan Sekedar Nonton Bareng

RCB NOBAR MotoGP 2017 : Bukan Sekedar Nonton Bareng
RCB NOBAR MotoGP 2017 : Bukan Sekedar Nonton Bareng
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net Membicarakan mengenai komunitas bikers, topik modifikasi tampilan motor dan mesin kayak darah kehidupan. Tapi, kadang penampilan dan performa motor yang dianggap ciamik ini bisa bertentangan dengan regulasi dan spesifikasi motor. Dua hal ini yang jadi atensi produsen produk aksesori dan variasi motor Racing Boy alias RCB.

Untuk menyelaraskan 2 hal itu, PT. Enwan Multi Partindo (EMP) yang jadi distributor RCB, gelar acara kumpul biker yang menunya spesial. Disebut spesial, karena event kumpul bikers lintas komunitas ini dibarengi acara nonton bareng gelaran MotoGP. Lebih seru lagi, di event ini, bikers komunitas yang diundang, berpeluang dapat undian nonton langsung MotoGP Malaysia di Sepang, akhir Oktober, tahun ini.

NHKhelm

“Kami mau berbagi dengan bikers soal modifikasi, terutama plug and play yang sesuai fungsi, menambah performa, juga sesuai dengan regulasi. Agar bikers komunitas juga berperan berbagi pengetahuan pada sesama pengguna motor biar tidak salah kalau mau aplikasi produk aksesori atau variasi,” buka Marcel Ghanie, Direktur PT. EMP.

Acara kumpul bikers untuk sharing knowledge variasi dan aksesori modifikasi sambil nonton bareng yang diberi tajuk RCB Nobar MotoGP : Role Community Bikers Goes To Sepang Kumpul bikers, jelas menarik. Terbukti banyak diperhatikan produsen otomotif roda dua. Seperti Kawasaki, aki Furukawa Battery, helm NHK, lampu Autovision, juga Ardians, Nemo dan JPA.

Semua pendukung acara ini menyumbang puluhan produk yang bakal dibagikan gratis dalam undian, selama nonton bareng. Termasuk, anak perusahaan PT. EMP, seperti produsen knalpot R9, Proliner dan NOB1 serta UMA Racing juga ikutan mendukung acara nobar ini. Mereka bakal kasih doorprize knalpot edisi khusus terbatas dengan grafir nama komunitas. Makanya, bisa-bisa, seratusan lebih bikers komunitas yang diundang, bakal pulang dengan membawa oleh-oleh doorprize dari semua produsen pendukung acara.

“Kami bangga acara ini didukung banyak pihak. Sebab, meski dikaitkan kegiatan nonton bareng MotoGP, ide acara ini adalah jadi ajang kumpul bikers komunitas mengenali produk variasi dan aksesori pendongkrak penampilan dan performa motor,” lanjut Achip Putro, manajer promosi PT. EMP yang sudah berencana akan menggelar acara serupa tahun depan, dengan isi acara dan hadiah lebih ‘wah’.

Sambutan juga diungkap wakil PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI). “Meski Kawasaki tidak ikut di MotoGP, tapi kami tau banyak pemakai Kawasaki yang suka nonton MotoGP. Dan, acara tukar pikiran lintas merk akan membuka wawasan bikers dalam memodifikasi motornya,” komentar Michael C. Tanadhi, Deputy Head Sales and Promotion PT. KMI.

Yang paling ditunggu, PT. EMP, lewat RCB akan membagikan 12 tiket nonton langsung MotoGP seri ke-17 di sirkuit Sepang, Malaysia. Hadiah tiket itu akan dibagikan sebagai doorprize di setiap event nonton bareng MotoGP yang digelar sepanjang tahun ini, sebelum MotoGP Malaysia.
RCB Nobar MotoGP akan menyaksikan MotoGP berturut-turut, mulai seri ke 10 di Ceko (Brno), Austria (Red Bull Ring), Inggris (Silverstone), Italia (Misano), Spanyol (Aragon), dan Jepang (Motegi).

“Acara RCB Nobar MotoGP akan digelar di enam kota. Yaitu, Yogyakarta, Jakarta, Surabaya, Medan, Palembang dan Denpasar. Dari tiap kota itu, kami sediakan dua tiket nonton langsung MotoGP Malaysia untuk bikers komunitas yang diundang ke acara nobar kami,” jelas Achip Putro lagi.

Gelaran pertama RCB Nobar MotoGP : Role Community Bikers Goes To Sepang akan dihelat 6 Agustus 2017, di Yogyakarta. Bertempat di Ling Lung Kafe & Eatery di kawasan Sleman. Kafe yang kerap menggelar nonton bareng ini sudah terkenal dengan tempat nonkrong yang asyik buat bikers.

“Untuk semua bikers undangan, kami sudah siapkan makanan dan minuman secara gratis selama acara. Pokoknya, kita berbagi dan senang-senang, lah!” pungkas Marcel Ghanie.

Tuh, di mana lagi bikers bisa kumpul lintas komunitas sambil nonton MotoGP, dengan seabrek hadiah dan tiket nonton MotoGP langsung di Sepang gratis, kalau bukan di acara RCB Nobar MotoGP : Role Community Bikers Goes To Sepang?! So, braders bikers komunitas yang minat gabung di acara nobar ini, daftarin komunitasnya, deh. Soalnya, karena keterbatasan tempat, jumlah undangannya juga terbatas. | ARS

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakPeluang Rossi Jadi Juara Dunia MotoGP 2017 Masih Terbuka Lebar, Asal…
Artikulli tjetërBest Moment KNC Bhayangkara Cup Drag Bike Lampung
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013