Perang Moment di QTT MP2 Motoprix Subang 2018, Kete Tercepat Si Doel Kedua Dan Hanum Ketiga

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Perang moment terjadi pada saat sesi Kualifikasi (QTT) kelas MP2 putaran kedua Kejurnas Pirelli Motoprix IRC RCB Honda NHK SSS Yamaha Region II Jawa 2018 yang  berlangsung di sirkuit permanen Gery Mang, Subang-Jawa Barat (14/4).

Moment yang dimaksud penulis adalah saat si pembalap dapat mengikuti pembalap lainnya yang sedang mencari time terbaik. Dengan adanya ikut rombongan atau mengikuti pembalap lain, tentunya si pembalap tersebut dapat mencetak time terbaik.

NHKhelm

Jadi hampir semua pembalap hanya beberapa kali saja nge-push di saat sesi QTT tersebut. Selain itu mereka masuk PIT atau saling menunggu moment terbaik.

Reza Hanum mengejutkan

Akhirnya Fitriansyah Kete mampu menjadi yang tercepat pada sesi QTT MP2 yang baru saja berlangsung. Pembalap asal Kaltim yang membela tim ART Yogyakarta ini mencetak time 58.289 detik pada akhir sesi tepatnya pada lap ke-10.

Sebelumnya, Faisal Baharuddin dari tim Serba Prima mampu bertengger di posisi pertama dengan time 58.326 detik. Faisal yang setelah bertengger di posisi pertama langsung mengurangi kecepatan dan hanya beberapa kali saja terlihat ngepush.

Yang mengejutkan pada sesi QTT kelas MP2 adalah pembalap dari tim tuan rumah Honda Golden yaitu Reza Hanum. Rookie seeded di musim 2018 ini mampu berada di posisi ketiga pada sesi kali ini. Reza yang rutin latihan di sirkuit Gery Mang Subang ini tentu saja akan berbahaya juga besok.| Luvo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakMotoprix Padang 2018 Juga Tak Kalah Panas dari Motoprix Subang 2018
Artikulli tjetërMotoprix Padang 2018: Diserbu 307 Starter, MP1 Terbanyak!
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013