Pembalap LENKA Factory Racing, ​Hendry Xander Double Podium di J4-Vent

Henry Xander saat mengovertake lawan
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pembalap asal Tangerang yang bernaung di tim Lenka Factory Racing Team Hendry Xander berjaya di 2 kelas yang di ikuti nya pada event J4-Vent yang di helat pada ahad lalu ini (05/3). Ini tak lepas dari faktor sirkuit Sentul Karting Internasional Circuit yang notabene nya sirkuit permanen.

Hendri yang turun di kelas 60 & 75kg UP ini memang mendominasi di event kali ini, pasal nya di dua kelas tersebut dia sebagai pole position. Tentu nya momen ini tidak akan di sia-sia kan nya, pasal nya untuk tahun ini adalah tahun pertama ia bersama tim Lenka Factory Racing Team dan untuk kali ini juga dia baru mempersembahkan podium.

NHKhelm

Di sela-sela balapan crew BalapMotor.Net menjumpainya di paddock tim yang di pimpin Martin Sentosa selaku manager dari tim Lenka Factory Racing Team ini.

“Untuk kelas 60kg up saya lumayan jauh dari posisi ke 2 dan berhasil finis ke 1, tapi di kelas 75kg up saya mendapat perlawanan sengit dari rival sampai di garis finis dengan gap sangat dekat sekali” ucap Hendri. Memang dari pantauan crew BalapMotor.Net yang datang

langsung pada event ini Hendri Xander finis sangat tipis gap nya dengan pembalap lain nya, saking tipis nya sampai motor mereka nyaris sejajar. Namun hasil akhir menyatakan Hendri Xander finis di posisi ke 2 di bawah Ziyat Yang sukses di urutan ke 1.

Dengan hasil ini tentu nya Hendri Xander semakin pede menatap balap berikutnya yang akan di garap oleh Lenka pada tanggal 2 April 2017 yang seri Perdana nya akan di gelar di Sirkuit Gokart Lamtoro Mall Balekota, tentu nya ini tak akan di sia-sia kan oleh pasukan tim Lenka Factory Racing Team sebagai tim pabrikan pertama pocketbike. |Ibnu

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakWildan Jecky Rookie Berbakat Asal Kroya
Artikulli tjetërMaksimal di MXGP Pangkal Pinang, H Momo Harmono Fokus Persiapkan Suci Mulyani di 2018
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013