Motoprix Tasikmalaya 2018 : Tim Tuan Rumah Honda Auto 529 Optimis Raih Hasil Maksimal, Fahri Sandi Kembali Turun

Jelang Motoprix Tasikmalaya 2018 : Tim Tuan Rumah Honda Auto 529 Optimis Raih Hasil Maksimal
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Tim tuan rumah kota Tasikmalaya yaitu Honda Auto 529 Zaafarani Ristan 86 FIM KYT SSS Creampie MBKW2 optimis tampil maksimal pada gelaran Motoprix Tasikmalaya 2018 yang akan berlangsung akhir pekan ini (4-5/7).

Dibawah asuhan Oki Ristan, tim ini akan diperkuat oleh tiga pembalap yang tarung di kelas MP1,MP3 dan MP5. Untuk kelas MP1, tim ini akan kembali menurunkan rider asal Sulawesi Selatan yaitu Fahri Sandi.

NHKhelm

Fahri Sandi yang merupakan rider dari tim Honda Sidrap di Motoprix Region V Sulawesi juga turun di Motoprix Malang bersama tim ini. Bertarung dengan para pembalap papan atas Indonesia di region neraka, Fahri finish ke-8 di Motoprix Malang 2018.

Motoprix Tasikmalaya 2018 : Tim Tuan Rumah Honda Auto 529 Optimis Raih Hasil Maksimal, Fahri Sandi Kembali Turun
Aksi Fahri Sandi bersama tim Honda Auto 529 di Motoprix Malang 2018

Sementara itu, di kelas MP3, tim ini akan tetap diperkuat oleh pembalap asal Banten yaitu M Rizky Raffan. Untuk kelas MP5 sendiri, ada M Naufal HS yang asli Tasikmalaya . Kedua pembalap pemula ini merupakan pembalap inti dari tim ini.

“Sebagai tim tuan rumah, kita tentunya cukup optimis mampu bersaing di barisan depan pada balapan akhir pekan ini. Untuk seeded, Fahri Sandi akan kembali memperkuat tim kami di Tasikmalaya nanti mas,” ujar Oki Ristan yang mengatakan akan mulai setting di sirkuit Bukit Peusar pada rabu sore (1/8).

Motoprix Tasikmalaya 2018 : Tim Tuan Rumah Honda Auto 529 Optimis Raih Hasil Maksimal, Fahri Sandi Kembali Turun
Aksi M Rizky Raffan di MP Malang

Menariknya disini adalah dimana kedua pembalap inti dari tim ini yaitu M Rizky dan Naufal setiap harinya berlatih di sirkuit ini. “Iya mas, kita sehari-hari kalau latihan ya di sirkuit Bukit Peusar ini. Semoga saja mereka dapat meraih hasil yang maksimal,” tambah Oki Ristan.

Perlu diketahui juga bahwa Auto 529 yang merupakan bengkel mobil ternama di Kota Tasikmalaya yang membackup tim ini juga mensupport gelaran Motoprix Tasikmalaya 2018. Jadi, tentunya tim ini patut diwaspadai di Motoprix Tasikmalaya 2018. | Luvo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakBest Moment BSMC Drag Bike Kajen Pekalongan 29 Juli 2018
Artikulli tjetërMotoprix Tasikmalaya 2018 : Masih Pemulihan, Wawan Wello Kembali Absen
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013