Lampung Speed Roadrace 2022: Sudah Jawara Bebek Goreng, Kalingga Tidak Bisa Melanjutkan Balapan! GWS Handsome Boy!

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – “Handsome Boy” Kalingga si bocah ganteng asal Sumatera Selatan menjadi pembalap yang paling apik dalam sesi QTT pada gelaran Lampung Speed Roadrace 2022 yang digelar di Sirkuit NP. Kompleks Perkantoran Pemda Lampung Timur pada hari Sabtu (15/10).

Yaps Kkalingga berhasil menyelesaikan QTT dengan baik dan hasilnya jadi yang tercepat di tiga kelas 2 tak open dari 4 kelas yang ia ikuti, kecuali RX King STD 140cc. Nah di hari minggu 16 Oktober, pembalap dari tim CV. Ridlo Septa Cipta Belando Kinandira Abrt20 RBT34 ini memulai balapan juga dengan hasil apik.

NHKhelm
Aksi Kalingga di kelas bebek 2 Tak

Memulai start dari pole position, Kalingga sukses meraih gelar juara di kelas bebek goreng (125cc). Namun ia tidak bisa melanjutkan balapan. Pasalnya pembalap bernomor startkan 92 ini crash di kelas RX King STD 140cc Open.

Hasil QTT sudah bagus semua, pas final kelas bebek goreng juga finis di urutan pertama, nasib kurang beruntung mungkin datang ke tim kami, harus terjatuh di kelas STD 140cc Open dan sempat terjadi red flag dua kali,” kata Budhi Shincan.

Saya memutuskan agar untuk tidak melanjutkan balapan karena kondisi Kalingga yang tidak memungkinkan setelah dibawa ke Rumah Sakit.” tambah manager tim itu kepada penulis. Mungkin andai kata tidak cidera dan bisa melanjutkan balapan, penulis prediksi Kalingga bakal merajai pertempuran kelas 2 Tak.

Apa lagi ia memiliki modal hasil QTT yang sangat bagus. Tapi, keselamatan itu yang lebih penting. Kita do’akan saja agar Kalingga bisa cepat pulih dan bisa mengaspal kembali, GWS ya…. (Budy)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakIlham Fauzan (ARTM) Paling Berpeluang Juara Region Expert Motoprix Sumatera, Nih Klasemennya
Artikulli tjetërDrag Bike Palembang 2022: Herex JRK12 Lampung Juara Lagi! Time Lebih Tajam
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.