Kejurnas Drag Bike Seri 3 (Cimahi): Event Sukses Dan Lancar, Duo Pertamax Motorsport Tak Terlawan

Kejurnas Drag Bike Seri 3 (Cimahi): Event Sukses Dan Lancar, Duo Pertamax Motorsport Tak Terlawan
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Gelaran Kratingdaeng Kawahara Kejurnas Dragbike 201m Swallow berjalan sukses dan lancar. Event yang merupakan putaran ketiga dari Kejurnas Drag Bike 2017 berlangsung di sirkuit NP. Brigif 15 kujang 2 Cimahi. Jadi kali adalah jatah Jabar sebagai penyelenggaranya.

Memang sebelumnya banyak pro dan kontra dengan gelaran ini yang jadwalnya ternyata bentrok dengan beberapa event. Dengan masalah yang tejadi, tak lantas membuat acara ini terhenti. Solusi dicari dan event tetap berjalan meskipun harus bebarengan dengan event lain.

NHKhelm

“Proses penyelenggaraan event ini memang tak mulus sesuai harapan. Pertama memang kita harus menjalankan event secara bersamaan. Juga pemilihan tempat yang terkendala masalah perizinan. Namun Alhamdulillah acara tetap bisa berjalan dengan aman dan lancar.” Ungkap Herdiansyah Rich, selaku ketua penyelenggara dari Karawang Automotive Club (KAC).Kejurnas Drag Bike Seri 3 (Cimahi): Event Sukses Dan Lancar, Duo Pertamax Motorsport Tak TerlawanHerdiansyah Rich (Tengah)

Dominasi Pembalap Jateng

Pada event ini, walaupun digelar di Jabar namun kelas point mampu di dominasi pembalap dari Jateng. Dicky Galih Ardiansyah (Temanggung) dan Bayu Widhi Asmoro (Purwodadi) dengan membawa bendera Pertamax Motorsport berhasil kuasai kelas-kelas point Kejurnas.

Tepatnya tiga kelas Kejurnas yang mampu mereka dominasi. Dicky GA berhasil menjadi yang terbaik di kelas bebek 4T 130cc TU, bebek 4T 200cc TU dan posisi ketiga di kelas Matic TU 200cc.

Sedangkan Bayu Ucil yang baru saja melangsungkan acara ‘Lamaran’ dengan sang pujaan hati berhasil juara pertama di kelas Matic TU 200cc, posisi kedua dikelas bebek 4T 130cc TU dan bebek 4T 200cc.

Pada putaran ketiga Kejurnas Drag Bike 2017 ini Pertamax Motorsport memang siap tampil full seri. Mereka andalkan Trio Joki, namun pada event di Cimahi ini hanya dua pembalap saja yang turun. Satu pembalap lainya yaitu Alvan Imas Dwi Nanda berhalangan lantaran punya agenda pada event lain.

Dengan hasil ini, pasukan Pertamax Motorsport semakin digdaya dengan mendominasi perolehan point seri Kejurnas Drag Bike 2017. Selamat!  | Nu’adjah / Yugo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakPersaingan Sengit di Putaran Kedua Kejurnas IRS 2017 Jadi Modal Penting Bagi Yamaha
Artikulli tjetërLeon Candra Akan Riset Rasio Yamaha YZF-R25, Material Spesial Dari Australia
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.