Kejurda Balap Motor Subang : Jumlah Kelas Dikurangi Demi Kualitas

Race kelas MP1 Kejurda Jabar di Subang
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Kejuaraan daerah balap motor Jawa Barat musim 2019 sudah memasuki putaran ke-2, event yang di hajat oleh IMI Korwil Subang yang bekerja sama dengan IMI Pengprov Jabar & didukung oleh Super Adventure berlangsung di sirkuit Gerymang Subang kemarin (7-8/9).

Gelaran ini terbilang sukses, pasalnya sebanyak 280 starter bertarung di 18 kelas yang diperlombakan panitia penyelenggara. Jika dibandingkan dengan dengan seri 1 di Majalengka, tentu terlihat lebih sedikit. Namun perbedaan akan terlihat jika menghitung jumlah kelas, karena saat seri 1 Majalengka starter yang mencapai 300’an dengan jumlah kelas diatas 20 kelas.

NHKhelm

“Untuk jumlah starter jika di bandingkan mungkin tidak akan jauh berbeda dari seri 1. Namun yang harus dipahami, selaku pihak IMI ingin lebih meningkatkan kualitas dari Kejurda ini. maka pada putaran kedua kita hanya membuka 18 kelas, karena memang rekomendasi ideal untuk kejuaraan balap motor memang segitu. Tujuannya tentu saja untuk manajemen waktu, sehingga jadwal race yang telah ditentukan bisa berjalan sesuai dengan yang telah di tentukan.” Ungkap Irvan Octavian Kabid Roda Dua IMI Pengprov Jabar.

Irvan Octavian Kabid Roda Dua IMI Pengprov Jabar.

“Dengan jumlah race yang mengikuti standarisasi IMI ini terbukti race bisa sesuai jadwal. Ini bisa menjadi keuntungan bagi para peserta, karena dengan jadwal yang sesuai maka peserta bisa tertarung sesuai lap yang telah ditentukan pimpinan lomba. Jadi tidak ada lagi istilah lap berkurang atau hasil juara ditentukan QTT karena race final tidak bisa digelar oleh habisnya waktu.” Lanjut pak Kabid yang berbadan atletis ini.

Baca Juga : Hasil Kejurda Balap Motor IMI Jabar 2019 di Subang

Memang sudah seharusnya setiap event mengikuti rekomendasi IMI, agar tidak ada lagi yang merasa dirugikan. Event Kejurda seri 2 ini bisa di jadikan contoh bagi promotor lainnya. Karena dengan jadwal yang sesuai, kualitas event tersebut tentu akan lebih meningkat, promotor, pembalap & penonton pun akan lebih senang.

So, selamat & sukses untuk IMI Korwil Subang & IMI Pengprov Jabar. |Nuadjah

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakLilo AK Ikut Komentar Mengenai Kontingen Sulses Yang Berangkat Dengan Biaya Sendiri di Pra PON
Artikulli tjetërYamaha Endurance Festival 2019 Siap Digelar Akhir Pekan Ini, Nih Regulasi Lengkapnya
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.