Kawahara IRC IDC 2018: Hadiah Juara Naik, Kelas FU Porting Semakin Menarik

Agenda Balap: Final Kawahara IRC IDC Lanud Gading, 11 November 2018
Final IDC Lanud Gading Wonosari, DIY
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Tahun ini, gelaran dragbike paling bergengsi di Indonesia yakni Kawahara IRC IDC 2018 akan mengalami banyak perubahan. Salah satunya tentang hadiah juara umum dan per-kelas yang akan berbeda dengan tahun 2017 lalu.

Event yang tentunya di promotori oleh Erdeve Indonesia ini akan menaikan jumlah hadiah. Juara umum kelas open yang sebelumnya 20 Juta tahun ini akan naik menjadi 25 juta. Peringkat kedua dari 10 juta naik menjadi 15 juta dan peringkat ketiga dari 5 juta menjadi 7,5 juta.

NHKhelm

Tak hanya kelas open, kelas khusus pemula yang tahun ini mempertandingkan 3 kelas juga akan mengalami kenaikan. Bahkan, untuk kategori pemula tak hanya menempatkan satu pembalap terbaik seperti tahun lalu.

“Khusus pemula tahun ini akan ada 3 juara umum, jadi bukan hanya pembalap yang terbaik saja seperti tahun lalu. Hadiahnya juga naik, peringkat 1 (10 juta), peringkat 2 (7,5 juta) dan peringkat 3 (5 juta).” Ungkap Deon Erdeve.

Selain itu, hadiah perkelas juga mengalami kenaikan dari semula 2 juta untuk kelas open menjadi 2,5 juta. Hole shot dan best time juga akan tetap tersedia disetiap seri dengan nominal masing-masing 1 juta.

FU Porting Kelas Poin Baru

Salah satu kelas yang menyita perhatian dalam Kawahara IRC IDC 2018 yakni bebek 4T 155cc STD Porting. Kelas yang akrab disebut FU Porting ini memang cukup heboh khususnya pada saat ini.

“Ini salah satu bentuk kita mengapresiasi pelaku balap yang memiliki FU Porting. Saat ini jumlahnya sangat banyak, dan maka dari itu kita ingin berikan mereka kesempatan untuk bersaing dan menjadikan kelas poin. Ini kelas poin yang bukan berseri dengan hadiah juara umum 5 juta.” Papar Danung, selaku urusan teknik mesin.

Mantap, ramaikan lurr…

| YugoKawahara IRC IDC 2018: Seri 1 Berlangsung 18 Maret di Lanud Gading Wonosari, Berikut Aturan Mainnya Kawahara IRC IDC 2018: Seri 1 Berlangsung 18 Maret di Lanud Gading Wonosari, Berikut Aturan Mainnya

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakBest Moment Kejuaraan Super Grasstrack Asmotim Cup Lampung Timur 2018
Artikulli tjetërKawahara IRC IDC 2018: Poin Wanita Bebas Pilih Kelas Apa Saja, Juara Umum 5 Juta