Ini Kunci Taklukan Sirkuit Sentul Menurut Yukio Kagayama

Ini Kunci Taklukan Sirkuit Sentul Menurut Yukio Kagayama
Yukio Kagayama
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Memasuki seri ARRC Sentul 2017, Yukio Kagayama, mantan pembalap MotoGP yang merupakan mentor di ajang Suzuki Asia Challenge (SAC) memberikan gambaran bagaimana cara menaklukan sirkuit Sentul.

Pembalap yang juga merupakan GM dari tim Suzuki Kagayama ini mengatakan bahwa untuk menaklukan sirkuit terbesar di Indonesia ini kuncinya adalah bagaimana menyetel suspensi. Sirkuit Sentul sendiri dianggap Kagayama cukup bumpy, maka siapa yang motornya mempunyai settingan suspensi terbaik bakalan bisa berlari lebih cepat.

NHKhelm

“Sirkuit Sentul merupakan sirkuit yang aspalnya tidak rata, jadi saya menyarankan para pembalap untuk menyetting suspensi terbaik disini.”ujar Yukio Kagayama yang ditanyai langsung oleh penulis di ajang GIIAS 2017.

Perlu diketahui juga memang di ajang SAC sendiri settingan yang boleh dilakukan oleh peserta hanyalah menyetting suspensi.” Di ajang SAC sendiri mekanik hanya boleh melakukan perubahan settingan suspensi saja. Untuk mesin sendiri tidak boleh diutak-atik,”ujar Robert Satrio dari Motorsport PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS).

Baru Pertama Kali Mencoba, Jefri Tosema Langsung Menggila
Suzuki Asian Challenge Sentul 2017
Kunci Di Tikungan Terakhir

Selain mencari settingan suspensi terbaik, Kagayama juga mengatakan bahwa para pembalap harus memanfaatkan tikungan terakhir sirkuit Sentul dengan baik. Jadi di tikungan terakhir tersebut menurut Kagayama bisa mempersingkat waktu.

“Tikungan terakhir sirkuit Sentul merupakan titik yang cukup penting. Di tikungan ini, jika kita bisa keluar lebih cepat, maka kita akan lebih cepat meraih top speed di trek lurus. Ini tentunya karena trek lurus sirkuit Sentul cukup panjang,” terang Kagayama.| Luvo

 

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakYamaha Racing Indonesia Raih Hasil Positif di Hari Pertama ARRC Sentul
Artikulli tjetërHasil Lengkap Free Practice Hari Pertama MotoGP Austria 2017
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013