Idris Bustomi Juarai Race MP4 Motoprix Malang 2018, Herjun AF Istimewa

Idris saat memimpin balapan
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Start dari grid pertama, Idris Bustomi mampu menjadi juara dalam race MP4 putaran ke-4 Kejurnas Pirelli Motoprix IRC RCB Honda NHK SSS Yamaha Region II Jawa 2018 yang berlangsung di Malang (29/7).

Pembalap asal Madura, Jatim yang membela tim asal Madura yaitu tim Bromo Jaya Mix Dinnar Cahya FDR NHK ROB1 Uma SSS Kate ini hanya memerlukan beberapa lap awal untuk bisa jadi yang terdepan. Setelah memimpin balapan, Idris berlari sendiri dan meninggalkan rombongan kedua.

NHKhelm

“Pada awal balapan saya belum ngepush mas, saya hanya mengikuti rombongan saja. Setelah ada kesempatan kedepan barulah saya mencoba meninggalkan lawan,” ujar Idris SM yang berhasil memberikan gap 3.261 detk kepada Herjun AF.

Podium MP4, Idris Herjun dan Rio

Menariknya disini adalah Herjun AF dari Astra Motor Racing Team Yogyakarta yang berhasil finish kedua. Perlu diketahui bahwa Herjun start dari grid ke-14 tetapi dia berusaha maju perlahan. Herjun sendiri kurang maksimal di sesi QTT karena terjatuh.

“Kemarin terjatuh saat QTT sehingga jadi kurang maksimal, Alhamdulillah bisa finish kedua pada balapan kali ini,” ungkap Herjun AF yang aslinya dari Pati, Jawa Tengah ini.

Pada posisi ketiga sendiri diisi oleh rider asal Karawang, Jawa Barat yaitu Rio Andrian. Rider dari tim Honda Giri Cilik NHK FDR ROB1 Rolling Speed SSS UMA ini sebenarnya sempat memimpin balapan selepas start.

Saat ditanyai mengapa posisinya direbut kembali oleh Idris saat memimpin balapan di awal lap, Rio hanya tersenyum. “ Ya, begitulah mas, tapi Alhamdulillah,” ujar Rio Andrian.| Luvo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakDorna Kaji Ulang Balapan Basah Malam Hari di Qatar, Dianggap Ancam Keselamatan Pembalap
Artikulli tjetërTingkatkan Performa KLX150 dan CRF150 Dengan Knalpot B Pro Racing Crossseries
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013